![]() |
Titiek Puspa tutup usia, tinggalkan karya-karya hits dari masa ke masa./Instagram @musicaklasik |
JAKARTA | JATIMSATUNEWS.COM - Penyanyi legendaris, Titiek Puspa tutup usia pada Kamis, 10 April 2025 di Jakarta.
Titiek Puspa merupakan penyanyi populer Indonesia yang lahir pada 1 November 1937 di Tanjung Tabalong, Kalimantan Selatan dengan nama lahir Sudarwati.
Ia kemudian dikenal sebagai Titiek Puspa dan menorehkan banyak lagu hits yang tak lekang oleh waktu.
Menurut Spotify, lagu paling sering diputar adalah "Indonesia Damai" dengan lebih dari 4 juta pemutar.
Kemudian, ada "Kupu-Kupu Malam" yang lebih dari 2,7 juta pemutar. "Marilah Kemari", lebih dari 60 ribu pemutar, dan "Virus Cinta" yang lebih dari 268 ribu pemutar.
Pada Desember 2024 lalu, Spotify mencatat 7,92 juta pemutaran terjadi pada lagu karya Titiek Puspa. Pemutaran ini melibatkan 2,54 juta pendengar dari 151 negara dan selama 462 ribu jam.
Selain itu, dua lagu Titiek Puspa masuk ke dalam daftar 150 lagu Indonesia terbaik versi Rolling Stone Indonesia, yakni "Kupu-Kupu Malam" dan "Bing".
Kini, sang diva legendaris ini tutup usia usai sempat menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Medistra, Jakarta, seperti yang dikabarkan laman resmi Pustaka Media Islam.
Titiek Puspa wafat pada 10 April 2025 usai dikonfirmasi oleh keluarga sekitar pukul 17.05 WIB setelah masuk ICU sekitar pukul 16.30 WIB.
Sebelumnya, mendiang penyanyi yang pernah tampil di hadapan Presiden Soekarno ini sempat menjalani perawatan intensif selama 15 hari akibat pendarahan otak.
Menurut konfirmasi dari keluarganya, Titiek Puspa dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan.
Selamat jalan, Eyang Titiek Puspa. Semoga, husnul khatimah. ***
Penulis: YAN