Surabaya, 23 April 2025 — Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Hang Tuah kembali menggelar Rapat Senat Terbuka dalam rangka Penggelaran Lulusan Periode Gasal Tahun Akademik 2024/2025. Kegiatan sakral ini dilangsungkan di Ballroom Gedung Pascasarjana Lt. 5 P. Mangudu, Universitas Hang Tuah, dan berlangsung dengan khidmat dan penuh kebanggaan.
Rapat Senat Terbuka ini dipimpin langsung oleh Dekan FISIP, Dr. M. Husni Tamrin, S.AP., M.KP., serta dihadiri oleh jajaran pimpinan fakultas, yaitu Wakil Dekan I, Sasmito Jati Utama, S.Sos., M.AP., dan Wakil Dekan II, Dr. Rini Fatmawati, S.Sos., M.SM. Acara ini juga dihadiri oleh para lulusan semester gasal TA 2024/2025, serta undangan kehormatan yang terdiri dari para dekan di lingkungan Universitas Hang Tuah, para guru besar dan dosen FISIP, serta tenaga kependidikan.
Dalam sambutannya, Dr. M. Husni Tamrin menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya atas capaian para lulusan. Ia juga menekankan pentingnya integritas dan kontribusi lulusan FISIP dalam menjawab tantangan masyarakat dan dinamika sosial ke depan.
“Lulusan FISIP harus mampu menjadi bagian dari solusi atas permasalahan sosial yang ada, baik di tingkat lokal, nasional, maupun global. Ilmu yang telah kalian dapatkan di bangku perkuliahan harus menjadi bekal dalam membangun masa depan yang lebih baik,” ungkapnya.
Suasana haru dan bangga turut mewarnai prosesi penggelaran lulusan. Para lulusan satu per satu dipanggil ke panggung untuk menerima ucapan selamat dari pimpinan fakultas, diiringi dengan tepuk tangan meriah dari para hadirin.
Kegiatan ini menjadi momen penting dalam perjalanan akademik para lulusan, sekaligus menjadi penanda dimulainya babak baru dalam kiprah mereka di dunia profesional dan masyarakat luas. Semangat kebersamaan, rasa syukur, serta harapan akan masa depan yang gemilang terasa begitu kuat sepanjang jalannya acara.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Apa yang Anda pikirkan?