Banner Iklan

Hasil Pendaftaran Bakal Calon Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Periode 2025-2029

Admin JSN
23 April 2025 | 19.07 WIB Last Updated 2025-04-23T12:19:06Z

 

Panitia Penjaringan Bakal Calon Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Malang menerima sebelas pendaftar untuk periode 2025-2029, menandai langkah awal menuju pemilihan pemimpin kampus yang berkualitas.

MALANG | JATIMSATUNEWS.COMPanitia Penjaringan Bakal Calon Rektor (Panjar) secara resmi menerima berkas pendaftaran dalam proses Penjaringan Bakal Calon Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Periode 2025-2029.

Pendaftaran dilakukan secara langsung oleh bakal calon di Sekretariat Panitia Penjaringan, Gedung Rektorat Lt. 4 UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.

Sukses, Gembira, dan Berkah tampak dalam suasana pendaftaran. Hingga jadwal akhir pendaftaran pada 23 April 2025 pukul 15.00 WIB, panitia telah menerima dua belas nama yang telah menyerahkan dokumen pendaftaran Bakal Calon Rektor, yaitu:

  1. Prof. Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah, M.PdI
  2. Prof. Dr. Hj. Umi Sumbulah, M.Ag.
  3. Prof. Dr. H. Saifullah, S.H., M.Hum
  4. Prof. Dr. H. Ahmad Barizi, M.A.
  5. Prof. Dr. Hj. Sri Harini, M.Si
  6. Prof. Dr. H. Uril Baharuddin, M.A
  7. Prof. Dr. H. Triyo Supriyatno, M.Ag.
  8. Prof. Dr. H. Suhartono, S.Si., M.Kom
  9. Prof. Dr. H. Agus Maimun, M.Pd
  10. Prof. Dr. Hj. Ilfi Nurdiana, S.Ag., M.Si
  11. Prof. Dr. H. Mohammad Samsul Ulum, M.A.
  12. Prof. Dr. H. M. Fauzan Zenrif, M.Ag

“Kita berharap mereka mampu bersinergi dalam mengembangkan kampus unggul bereputasi internasional”, demikian tutur Dr. Muhammad In’am Esha, M.Ag selaku Ketua Panitia Penjaringan (Panjar).

Proses pendaftaran Bakal Calon ini telah berlangsung sejak tanggal 21 hingga 23 April 2025. Hal ini merupakan bagian penting dari tahapan penjaringan sebelum dilakukan Penilaian Kualitatif oleh Senat.

Ketua Panitia Penjaringan juga menyampaikan bahwa proses verifikasi administratif atas dokumen-dokumen yang diserahkan oleh para bakal calon akan dilaksanakan mulai tanggal 24 - 28 April 2025.

“Panitia bekerja secara profesional sesuai dengan prinsip transparansi untuk memastikan bahwa seluruh tahapan berjalan dengan baik dan menghasilkan calon pemimpin terbaik bagi UIN Maulana Malik Ibrahim Malang,” ujarnya.

Selanjutnya, nama-nama yang telah terverifikasi oleh Tim Panjar dan memenuhi yarat sebagai Calon Rektor, akan dilakukan pengenalan kepada publik.

Panitia Tim Panjar mengapresiasi antusiasme dan partisipasi aktif para akademisi dalam proses ini, yang menunjukkan besarnya komitmen warga kampus terhadap kemajuan universitas.

Informasi lebih lanjut mengenai proses verifikasi dan tahapan selanjutnya dapat diakses melalui website resmi panitia https://panjar.uin-malang.ac.id/


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hasil Pendaftaran Bakal Calon Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Periode 2025-2029

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apa yang Anda pikirkan?

Trending Now