![]() |
Prediksi final four Proliga 2025 putra. Bhayangkara Presisi, Bank Sumsel Babel, Samator, dan Lavani saling sikut untuk ke grand final./Instagram @mojisports_ |
KEDIRI | JATIMSATUNEWS.COM - Prediksi final four Proliga 2025 pada sektor putra yang diisi Jakarta Lavani, Jakarta Bhayangkara Presisi, Surabaya Samator, dan Palembang Bank Sumsel Babel.
Babak final four pada sektor putra diprediksi akan lebih seru dibanding saat fase reguler.
Sebab, sektor putra hanya berisi lima tim, tidak seperti sektor putri yang terdapat tujuh tim.
Memang, tiket ke final four masih diperebutkan hingga laga terakhir antara BSB dengan Jakarta Garuda Jaya.
Hanya saja, pada akhirnya yang lolos adalah empat tim yang diperkuat pemain lokal dan asing yang lebih baik dari tim muda Garuda Jaya--diperkuat pemain lokal usia muda untuk proyeksi timnas junior Indonesia.
Barulah pada babak final four, Bhayangkara tampak ingin meladeni dominasi Lavani dengan merekrut dua pemain asing jebolan Liga Voli Korea Selatan.
Bhayangkara mendatangkan OP Kyle Russell dari AS dan OH Leonardo Leyva dari Kuba.
Pada babak reguler, Bhayangkara hanya diperkuat satu pemain asing yakni Saber Kazemi dari Iran.
Walau demikian, Bhayangkara hanya bisa dikalahkan oleh Lavani.
Artinya, dengan pergantian dan penambahan pemain asing baru pada Bhayangkara, bisa saja mereka akan lebih kuat dibanding fase reguler.
Ini akan membuat peluang Bhayangkara untuk lolos ke grand final dan meraih gelar juara kedua kali secara beruntun terbuka lebar.
Pada sisi lain, Lavani yang didirikan presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono ini tidak melakukan perubahan pemain asing.
Mereka tetap bersama OP Renan Buiatti dari Brasil dan OH Taylor Lee Sander dari AS.
Keputusan tersebut juga tidak salah, karena terbukti, Lavani tidak terkalahkan selama fase reguler.
Kemudian, Palembang BSB melakukan pergantian satu pemain asing lagi menjelang final four, yakni OH Marko Sedlacek dari Kroasia untuk menggantikan OH Mihajlo Stankovic dari Serbia.
Mereka pun berpotensi dapat memberi kejutan dalam persaingan menuju grand final.
Namun dengan syarat, mereka dapat mengalahkan salah satu di antara dua tim favorit juara yakni Bhayangkara atau Lavani.
Lantas, bagaimana dengan Surabaya Samator?
Keputusan menarik dan berani diambil Samator dengan tidak mencari pengganti outside hitter (OH) Yaisel Punales untuk final four.
Mereka tampak sudah puas dan 'wani' dengan modal deretan hitter lokal yang masih bisa dilayani oleh setter timnas Kuba, Lyvan Taboada.
Apalagi, salah satu hitter lokalnya adalah OP Rama Fazza yang menjadi top skor fase reguler dengan mencetak 159 poin.
Rasio poin per setnya juga tertinggi, yakni 5,30. Hanya ada tiga pemain yang mampu mencetak rasio di angka 5, yakni Farhan Halim (5,21) dan Bradley Gunter (5,18).
Inilah mengapa, Samator yang kembali ke Proliga musim ini usai absen pada musim lalu tampak 'wani' di babak final four tanpa ada OH asing baru.
Lalu, bagaimana persentase peluang tim yang akan lolos ke grand final?
Berikut ini adalah prediksi tim putra yang berpeluang besar lolos ke grand final Proliga 2025 menurut JSN.
1. Bhayangkara Presisi 30%
2. Lavani 30%
3. BSB 20%
4. Samator 20%.
Tentu, apa pun dalam pertandingan di babak final four nanti dapat terjadi.
Kejutan bisa saja dilakukan tim yang kurang diunggulkan, dan momen adanya tim kejutan inilah yang patut dinantikan.
Adapun jadwal final four Proliga 2025 berlangsung mulai 17 April hingga 4 Mei 2025 di Kediri, Semarang, dan Solo. ***
Penulis: YAN
Baca juga: Prediksi Final Four Proliga 2025 Putri
Daftar Pemain Asing di Final Four Proliga 2025