Banner Iklan

Megawati Hangestri Menikah, Bakal Tetap Bermain Voli dan Abroad?

Admin JSN
22 April 2025 | 10.06 WIB Last Updated 2025-04-22T03:52:06Z
Megawati Hangestri dan Dio Novandra menikah pada 2025 ini, pernikahan atlet bola voli dengan perenang sirip (finswimmer) peraih medali SEA Games Kamboja 2023./Instagram @megawatihangestrip

JEMBER | JATIMSATUNEWS.COM - Megawati Hangestri Pertiwi bakal menikah pada 2025 ini.

Kabar bahagia ini disampaikan oleh agen Megawati Hangestri di Korea Selatan, Kim Seonghoon, pada Senin (21/4) kemarin.

Melalui kanal YouTube-nya, Negawassup, Kim Seonghoon mengabarkan jika Mega akan menikah pada tahun ini.

"Halo penggemar bola voli! Hari ini kami sampaikan kabar pernikahan Megawati, pemain bola voli kebanggaan dan pemain yang dicintai banyak penggemarnya," ujar kanal YouTube Negawassup, yang dilihat JSN.

"Dia yang lebih kuat dari siapa pun di lapangan bola voli, kini di garis awal yang indah untuk babak baru dalam hidupnya, pernikahan. Ini benar-benar sesuatu yang patut dirayakan," lanjut warta video tersebut.

"Pada (April) 2025, Megawati meninggalkan Korea dan kembali ke negara asalnya, Indonesia, setelah menyelesaikan musim yang hebat bersama Jungkwanjang Red Sparks.

"Awalnya, para penggemar terkejut. Mengapa tidak ada pencegahan apa pun? Mereka punya banyak pertanyaan. Namun, kabar yang datang setelahnya sungguh mengharukan. Itu untuk menjaga kesehatan ibu dan mempersiapkan pernikahan dengan kekasihnya," bebernya.

"Dia membuat pilihan yang benar-benar indah, bukan hanya sebagai pemain bola voli tapi sebagai seorang putri dan kekasih," imbuhnya.

"Kekasih Megawati bernama Dio Novandra. Keduanya diketahui sudah cukup lama mendukung satu sama lain. Usai menjuarai Proliga 2024, keduanya melakukan perjalanan tenang ke Dataran Tinggi Dieng dan menunjukkan trailer bahagia kepada penggemar dengan membagikan foto perjalanan tersebut di media sosial. Setiap komentar menanyakan, 'Kapan kamu akan menikah?'"

Menurut warta tersebut banyak penggemar menyukai kebersamaan Mega dan Dio, yang sesama atlet nasional peraih medali SEA Games 2023 Kamboja. Penggemar pun menganggap Mega dan Dio adalah pasangan serasi.

"Pernikahan tersebut rencananya akan dilangsungkan di kampung halaman Megawati, Jember, Jawa Timur pada pertengahan 2025," sambungnya.

"Tanggal pasti atau daftar tamunya belum diungkapkan, namun ada pembicaraan bahwa itu akan menjadi upacara pribadi yang hanya dihadiri oleh keluarga dan orang-orang dekat. Namun, para penggemar sudah memenuhi media sosialnya dengan ucapan selamat," jelasnya.

Mega dan Dio Novandra menyempatkan waktu bersama di sela kesibukan sebagai atlet profesional./Instagram @megawatihangestrip

Menurut narasi warta tersebut, pernikahan ini bukan sekadar penyatuan sepasang kekasih, tapi juga menjadi momen yang menunjukkan betapa besarnya cinta Megawati.

Keputusan Mega pun disambut baik oleh penggemar Korea dan Indonesia. Mereka mengirim pesan selamat dan harapan untuk berbahagia, serta melihat Mega bermain bola voli lagi.

"Setelah menikah, kemungkinan besar dia tidak akan berhenti bermain bola voli, tetapi akan beristirahat dan kembali ke lapangan. Bukankah Megawati yang mendapat banyak kasih sayang dan kestabilan dari keluarganya kini akan kembali lebih kuat?"

Kanal agen Mega ini kemudian meminta para penggemar untuk memberi selamat dan mendukung Mega saat dia berjalan bersama orang-orang tercintanya dalam prosesi pernikahannya.

Menariknya, kabar tentang Mega akan menikah sudah lebih dulu dibocorkan oleh kapten Red Sparks, Yeum Hyeseon pada live di kanal YouTube-nya.

Yeum Hyeseon ungkap Megawati Hangestri bakal menikah pada pertengahan 2025./Instagram @red__sparks

Menurutnya, perkiraan jadwal pernikahan Megawati Hangestri adalah Juli 2025.

Artinya, Mega akan menikah setelah menuntaskan Proliga 2025. Sebab, dia saat ini menjadi pemain Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di final four Proliga 2025.

Apabila Gresik Petrokimia melaju hingga grand final atau setidaknya memperebutkan peringkat ketiga, maka Mega akan bermain hingga 10 Mei 2025.

Masih menurut Yeum Hyeseon, beberapa pemain Red Sparks juga punya rencana berlibur di Indonesia sebelum kembali berkompetisi di KOVO Cup 2025 dan V League Korea 2025/26.

Artinya, meski Mega tidak akan menjadi pemain Red Sparks musim depan, para pemain Red Sparks tetap memberi dukungan kepada Mega dan berpotensi akan datang dalam pernikahannya.

Kemudian, untuk potensi kelanjutan karier Mega sebagai atlet bola voli putri akan dinantikan pasca-menikah. Baik itu tentang peluangnya bermain di luar negeri (abroad) atau bermain di dalam negeri.

Sesuai dengan pesan Kim Seonghoon, penggemar Mega, Red Sparks, dan bola voli Indonesia diharapkan untuk memberi doa dan dukungan untuk perjalanan baru yang sakral dalam hidup Mega, yakni pernikahan.

Selamat menempuh hidup baru, 'Megatron'! ***

Penulis: YAN

Baca juga: Jadwal Megawati Hangestri Main di Final Four Proliga 2025


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Megawati Hangestri Menikah, Bakal Tetap Bermain Voli dan Abroad?

Trending Now