Untuk menghidupkan semarak sekaligus spirit ramadhan acara tersebut dikemas dengan Ngabuburit ala masyarakat Indonesia dan buka bersama. Kegiatan RAKER dan RAPIM yang ke-2 ini dimulai dengan pemaparan oleh Ketua PC. IPNU dan IPPNU kabupaten Malang Syahrul Mubarok dan Aprilia Nur Azizah.
Ketua PC. IPNU Kabupaten Malang menyampaikan bahwa RAPIMCAB merupakan mementum silaturahmi antar PC dan PAC yang ada diseluruh kabupaten Malang.
"RAPIMCAB ini adalah momen silaturahmi antara PC dan PAC dimana kita saling duduk bersama. Mari kita rengkuh kebersamaan, duduk diskusi bersama. Lanjutkan juga kebersamaan ini antara PAC dengan PR dan PK. Mungkin iki pak" ujar Rekan Syahrul
Kemudian dilanjutkan dengan Rapat yang dibagi menjadi beberapa forum, antara lain Komisi Program Kerja, Komisi Organisasi, Komisi Rekomendasi, Gerakan Kaderisasi, Kopdar Media serta ditutup dengan Sidang Penetapan Hasil.
Setelah itu, menjelang maghrib ratusan pengurus dari seluruh kecamatan yang telah disebar berdasarkan forum tersebut dikumpulkan kembali, guna mengikuti kegiatan buka bersama.
Setelah jeda buka bersama, sholat maghrib dan shalat tarawih. Kemudian dilanjutkan Sarasehan Alumni dengan fokus kegiatan sharing session upaya meningkatkan kualitas organisasi.
Diantara tokoh alumi IPNU IPPNU Kabupagen Malang yang terlihat hadir antara lain Abah Qomar, H. Teguh, Hesti Damayanti, A. Syaiful, Ahmad Amir H dan lainnya.