NGAWI | JATIMSATUNEWS.COM – Menjaga keberkahan di bulan suci Ramadan 1446 H, dilakukan oleh Polres Ngawi Polda Jatim, diantaranya bersilaturahmi kepada tokoh agama (Toga) dan tokoh masyarakat (tomas) di masjid.
Kali ini, Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Wakapolres Kompol Andy Purnomo, S.H., M.H., dan para pejabat utama, bersilaturahmi di Masjid An Noor Beran, Ngawi
Silaturahmi ini selain mempererat hubungan dengan elemen masyarakat, juga mengajak Toga Tomas untuk turut serta menjaga kamtibmas di bulan suci Ramadan 1446 H
"Kami mengajak seluruh masyarakat, untuk ikut serta menjaga wilayah Ngawi di bulan Ramadhan ini dengan penuh kedamaian," tutur Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi R, pada Sabtu (22/3/2025)
Setelah salat duhur berjamaah, Kapolres memberikan bantuan berupa peralatan salat, sembako dan alat-alat kebersihan untuk keperluan masjid, yang diterima pengurus masjid.
"Semoga bermanfaat," lanjutnya
Kapolres Ngawi juga menekankan pentingnya toleransi antar umat beragama dan mengajak warga untuk bersama-sama menciptakan suasana yang harmonis.
"Jika menemukan hal mencurigakan, segera laporkan kepada pihak kepolisian atau telpon ke call center 110," pungkas Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi R (Red)