![]() |
SMP Ar Rohmah Boarding School Malang kembali gelar program Edutour 2025./dokumentasi sekolah untuk JSN |
MALANG | JATIMSATUNEWS.COM - Program Edutour 2025 kembali bergulir di SMP Ar Rohmah Boarding School, Malang.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, akan ada empat negara destinasi edutour yang akan dituju termasuk umroh.
Empat negara yang dituju yakni Malaysia, Singapura, Turkiye (Turki), dan Arab Saudi.
Edu Tour adalah program SMP Arrohmah Boarding School yang mengombinasikan antara program sekolah dengan penambahan wawasan internasional, yang digabungkan dengan kegiatan pariwisata.
Selain kegiatan pariwisata di luar negeri, para peserta Edu Tour juga akan merasakan pengalaman kegiatan akademis di beberapa lembaga pendidikan, pusat sains, hingga museum.
Tujuan Edu Tour sebagai implementasi dari budaya sekolah SMP Arrohmah Boarding School, yaitu karakter islami, sekolah dua bahasa, dan akademi unggul.
Terdapat program utama International English Immersion (pendalaman bahasa Inggris internasional), yang mengantarkan SMP Arrohmah dapat bekerja sama dengan sekolah internasional dari Malaysia dan Singapura, serta menjalankan studi jejak nabi di Arab Saudi dan Turki.
Perjalanan Edutour pada tahun sebelumnya dan rencana pada 2025 seperti berikut.
- Oktober 2022: Malaysia dan Singapura
- Maret 2022: Malaysia dan Singapura
- Oktober 2023: Malaysia dan Singapura
- September 2024: Malaysia dan Singapura
- 2025: Malaysia, Singapura, dan umroh-Turki.
Paket tur untuk Malaysia-Singapura (English Immersion) Rp 12 juta dengan rentang pelunasan 8 bulan (Rp 1,5 juta/bulan) dan tuntas pada Oktober.
Kemudian, paket tur umroh-Turkiye (studi jejak nabi) Rp 45,5 juta dengan rentang pelunasan 10 bulan (Rp 4.550.000/bulan) dan tuntas pada Desember.
Lalu, paket tur umroh-Arab Saudi (studi jejak nabi) Rp 34,5 juta dengan rentang pelunasan 10 bulan (Rp 3.450.000/bulan) dan selesai pada Desember.
Nominal tersebut masih bersifat perkiraan, dan untuk detail informasi akan disampaikan 3 bulan menjelang keberangkatan. Jika ada kelebihan uang tabungan, akan dikembalikan atau dijadikan uang saku.
Alur jadwal program Edutour 2025 SMP Ar Rohmah Boarding School.
- Sosialisasi: Januari-Mei 2025
- Pendaftaran: Juni-Agustus 2025 (pembayaran awal 25%)
- Menabung: Dimulai sejak sosialisasi hingga pemberangkatan dengan menyesuaikan negara tujuan
- Pelaksanaan: Oktober 2025/Desember 2025.
Peraturan pendaftaran.
1. Pendaftaran: Dua sistem tersedia yakni, sistem pembayaran awal 25% atau sistem menabung sejak sosialisasi program edutour 2025
2. Tabungan: Rekening pembayaran Mandiri 1440025486884 atas nama Zainal Abidin. Setoran tabungan maksimal tiap tanggal 10 dan mengirimkan bukti transfer ke Ustaz Inank atau Ustaz Yanuar.
3. Persiapan: Pendampingan English Training dan Cultural Performance sebelum berangkat Edutour. Pemantapan 4C metode dalam International English Immersion di Malaysia dan Singapura. Kemudian, untuk tujuan Turki-umroh akan ada pemantapan tentang shirah Islam sebelum pemberangkatan.
4. Pelaksanaan: Pelaksanaan Edutour Malaysia-Singapura akan dilaksanakan tiap Oktober pada semester 1, dan edutour umroh-Turki diestimasikan pada Desember. Jika ada pembatalan maka dana akan dikembalikan dengan beberapa ketentuan.
Berikut ini galeri perjalanan Edutour pada edisi sebelumnya berdasarkan dokumentasi sekolah.
***
Penulis: YAN