Innalillahi wa innailaihi Ra ji un, Ibu Nyai Hj. Siti Halah Istri Wakil Bupati Pasuruan KH. Shobih Asrori Berpulang
PASURUAN| JATIMSATUNEWS.COM: Kabar duka menyelimuti Kabupaten Pasuruan. Ibu Nyai Hj. Siti Halah, istri tercinta dari Wakil Bupati Pasuruan KH. Shobih Asrori, wafat pada Kamis, 6 Maret 2025. Kabar ini meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, kerabat, dan masyarakat Pasuruan.
Ibu Nyai Hj. Siti Halah dikenal sebagai sosok yang santun dan penuh kasih. Beliau aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan keagamaan, turut memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Pasuruan. Kepergiannya meninggalkan kesan mendalam di hati banyak orang.
Pasuruan KH. Shobih Asrori beserta keluarga besar mengucapkan terima kasih atas segala bentuk dukungan dan doa dari masyarakat. Memohon doa agar almarhumah Husnul Khatimah dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kekuatan.
Masyarakat Pasuruan turut berdukacita dan memberikan penghormatan terakhir. Banyak yang mengenang sosok almarhumah sebagai pribadi yang rendah hati dan penuh perhatian.
Segenap redaksi JatimSatuNews mengucapkan turut berdukacita. Semoga Allah SWT memberikan tempat terbaik untuk almarhumah di sisi-Nya. Amin.