Dihadiri langsung oleh kepala madrasah, seluruh dewan guru, serta seluruh siswa-siswi MTs Modern Al-Rifa’ie acara diawali dengan pra acara berupa penampilan oleh tim qasyidah al-banjari putri MTs Modern Al-Rifa’ie, kemudian dilanjutkan pembukaan, sambutan acara ini pembagian penghargaan, serta diakhiri penutup.
Dalam sambutannya, kepala Madrasah menyampaikan rasa syukur yang telah didapatkan selama semester ganjil, dengan prestasi yang telah didapatkan ia berharap dipertahankan sekaligus ditingkatkan dan menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk juga berprestasi. Selain itu pria yang akrab disapa Ustadz iwan tersebut memberikan nasihat kepada yang telah berprestasi, untuk tidak sombong dan senantiasa rendah hati. Bagi siswa pada kesempatan tersebut yang belum mendapatkan prestasi tidak perlu berkecil hati dan putus asa.
“Alhamdulillah patut kiranya kita bersyukur atas prestasi ini, bisa dipertahankan dan ayo ditingkatkan lagi prestasinya, untuk anak-anak yang belum mendapatkan prestasi jangan berkecil hati dan putus asa karena masa depan kalian masih panjang, bagi anak-anakku yang telah berhasil mendapatkan kejuaraan jangan sombong dan tetaplah rendah hati” ujar Ustadz Iwan.
Terlihat ratusan siswa-siswi yang hadir bersemangat dan saling memberikan selamat, begitu pula dengan puluhan siswa yang telah berpretasi tersebut dan menerima penghargaan sangat antusias. Selain dilakukan simbolis oleh kepala madrasah, penyerahan thropy dan piagam penghargaan itu juga diserahkan oleh wali kelas masing-masing, dan para wakil kepala madrasah.
Apresiasi dan legitimasi serta eksistensialisme adalah bentuk kebutuhan manusia yang juga perlu dilakukan, kadangkala manusia perlu dicitrakan, diafiliasi dan butuh diakui. Hal itu semua tidak masalah dilakukan asalkan dasarnya adalah hal kebaikan. Begitupula dengan peserta didik, apalagi mereka dalam fase smp ini yang masih dalam proses mencari jati diri, harus dibiasakan untuk memperoleh pengakuan ini. Selain itu, konsep self reward harus dilakukan madrasah atau lebih spesifik dewan guru, sebab mereka adalah orngtua kedua bagi anak didiknya, sudah selayaknya memberikan reward dan penghargaan ini kepada mereka.
Saya yakin mereka akan lebih semangat dan energy ini akan disebarkan kepada temannya. Begitupula dengan teman yang lain akan merasa tersaingi dan iri, namun bukankah iri dalam hal kebaikan itu sangat dianjurkan (fastabiqul khairat). Namun tidak bisa dipungkiri dari banyak yang tidak mendapatkan prestasi pasti ada satu-dua yang putus asa, namun justru disinilah letak guru sebagai orangtua sekaligus teman untuk bisa membaca potensi dan mengarahkan anak didiknya untuk berjuang dan mencoba lagi, pada bidang atau jalur yang lama atau bahkan yang lainnya.
Berikut Nama-nama siswa berprestasi pada periode semester ganjil tahun ajaran 2024/2025 bisa diakses dalam tautan berikut : Data Siswa Berprestasi Akademik-Non Akademik MTs Modern Al-Rifa'ie Semester Ganjil Tahun Ajaran 2024/2025