ads H Makhrus

 

Pasang iklan disini

 

APERSI Dukung Pembangunan 3 Juta Rumah untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah pada 2025

Admin JSN
07 November 2024 | 16.45 WIB Last Updated 2024-11-07T10:42:44Z
APERSI  berkomitmen mendukung program pemerintah dalam pembangunan 3 juta unit rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR)

SURABAYA|JATIMSATUNEWS.COM -

APERSI  berkomitmen mendukung program pemerintah dalam pembangunan 3 juta unit rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR)

SURABAYA|JATIMSATUNEWS.COM - Dewan Pengurus Pusat (DPP) APERSI mengadakan Kuliah Umum bertajuk APERSI Goes to Campus di Surabaya, Jawa Timur. Acara ini bertujuan memberikan wawasan dan inspirasi kepada mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) mengenai tantangan penyediaan rumah untuk rakyat. Kuliah umum ini dihadiri oleh sekitar 500 mahasiswa ITS.

Kegiatan ini berlangsung pada Selasa, (5/11/2024) di Ruang Auditorium Pascasarjana ITS, Jalan Teknik Kimia, Keputih, Kecamatan Sukolilo, Surabaya. Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, yang diikuti dengan Mars ITS, lalu sambutan dari Rektor ITS. 

Selanjutnya, dilanjutkan dengan sesi materi oleh para narasumber yang berkompeten, antara lain:  Ketua Umum DPP APERSI Junaidi Abdillah, Direktur Asset Management BTN Elisabeth Novie Riswanti, Senior Vice President of Business Innovation PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. Andi Khrisna Arinaldi, serta Direktur MPEBT PT PLN/Ketua Umum PP IKA ITS, Ir. Wiluyo Kusdwiharto, IPU., MBA. Kegiatan diakhiri dengan sesi tanya jawab, pemberian doorprize, penyerahan plakat, dan foto bersama.

Dalam sesi kuliah umum, Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (APERSI) menyampaikan komitmen mendukung program pemerintah dalam pembangunan 3 juta unit rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) pada 2025. Program ini mencakup 1 juta rumah di perkotaan dan 2 juta di pedesaan, guna memenuhi kebutuhan hunian layak bagi warga Indonesia.

APERSI didirikan pada 10 November 1998 di tengah krisis ekonomi, dengan tujuan membantu penyediaan rumah bagi MBR. Hingga kini, APERSI menaungi 3.691 pengembang aktif dari total 5.120 anggota yang tersebar di 29 provinsi. Selama periode 2020-2024, asosiasi ini telah berhasil membangun 669.149 unit rumah di 6.521 lokasi di seluruh Indonesia.

Junaidi Abdillah mengungkapkan arah kebijakan yang diusulkan kepada pemerintah. APERSI mendorong pembentukan institusi khusus untuk menangani perumahan secara komprehensif, pembenahan desain perumahan, dan penguatan kolaborasi antara pemerintah, swasta, dan organisasi masyarakat. Selain itu, APERSI mengusulkan penggunaan Big Data untuk memetakan kebutuhan perumahan sehingga pembangunan tepat sasaran.

Pemerintah juga diharapkan memperkuat regulasi dan birokrasi, seperti revisi UU No. 23 Tahun 2014 untuk memperluas wewenang pemerintah daerah dalam penyediaan perumahan bagi MBR.

Program ini merupakan inisiatif luar biasa yang lahir dari ITS, dan merupakan salah satu Program Quickwins PP IKA ITS bersama APERSI dengan prinsip Triple Helix yang melibatkan pemerintah (Kementrian Perumahan), akademisi (ITS dan PP IKA ITS), dan industri (APERSI, BTN, SIG). 

Adi Dharma (hitam-hitam) dan H. Makhrus Sholeh (celana coklat muda) berdiri berdampingan 

Menurut ketua DPD APERSI Jatim H. Makhrus Sholeh 3 komponen yakni Pemerintah, Perguruan Tinggi serta industri dalam hal ini pengembang bisa menciptakan ekosistem yang solid untuk dapat mencapai target

"Pemerintah sebagai pembuat kebijakan dan pengarah, perguruan tinggi seperti ITS dengan Alumninya sebagai pusat inovasi, pusat kajian dan pengembangan teknologi, serta industri sebagai pelaksana pembangunan dan penyedia layanan pembiayaan dan industri pendukung. Bersama-sama, kita menciptakan ekosistem yang solid untuk memastikan bahwa setiap target pembangunan  3 juta rumah rakyat dapat tercapai dengan efektif dan efisien," ujar H. Makhrus Sholeh yang hadir dan menyimak seksama setiap pemaparan narasumber.

Sementara itu pada kesempatan yang sama 
Adi Dharma, Pengurus Pusat IKA ITS, Ketua Yayasan Manarul Ilmi ITS, dan Ketua Bidang Investasi DPP APERSI menyatakan dukungan ITS terhadap program pembangunan 3 juta rumah rakyat.

"Sebagai perguruan tinggi yang berperan aktif dalam mendukung program ini, ITS, melalui Ikatan Alumni, berkomitmen untuk memfasilitasi sinergi antara berbagai pihak melalui kegiatan Focus Group Discussion (FGD), workshop, serta diskusi strategis lainnya. Kami yakin bahwa peran ITS tidak hanya terbatas pada inovasi teknologi dan pemantauan, tetapi juga sebagai katalisator yang menjembatani berbagai kepentingan untuk menghasilkan solusi terbaik bagi bangsa," ujar Adi Dharma dalam sesi wawancara usai acara. Ans



 
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • APERSI Dukung Pembangunan 3 Juta Rumah untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah pada 2025

Trending Now