Gambar 1

Gambar 1

Gambar 2

Gambar 2

Doa Melangit untuk Abah Anton Menang Walikota Malang, Majelis Cinta Umat Tlogomas Bersholawat

Anis Hidayatie
10 Oktober 2024 | 22.23 WIB Last Updated 2024-10-10T15:24:05Z


Doa Melangit untuk Abah Anton Menang Walikota Malang, Majelis Cinta Umat Tlogomas Bersholawat 

MALANG | JATIMSATUNEWS.COM: Kamis malam syahdu  di kawasan Dinoyo, tepatnya jalan depan rumah Abah Anton, mendadak berubah menjadi lautan manusia, Kamis malam 10/10/2024.

Ribuan jamaah berkumpul untuk menghadiri Majelis Cinta Umat yang digelar oleh Abah Anton di depan rumahnya. Acara rutin yang biasanya diadakan di dalam rumah, kali ini berlangsung meriah di luar dengan panggung besar, memisahkan tempat duduk antara lelaki dan perempuan.

 Karpet-karpet terbentang di kanan, kiri, dan depan panggung, sementara lantunan sholawat menggema dan menggetarkan lingkungan sekitar.

Nur Dhuhati, seorang pensiunan pegawai Kemenag Kota Malang, mengungkapkan kebahagiaannya dapat mengikuti acara ini.

 "Saya warga Dinoyo, tiap Jumat ikut majelis ini, biasanya di dalam rumah, khusus Jumat legi di luar rumah dengan panggung seperti sekarang ini," ujarnya.

Tak hanya warga setempat, jamaah dari berbagai penjuru kota juga hadir, sebagian besar datang dalam rombongan dan menyewa angkutan mikrolet secara patungan. 

"Saya datang rombongan, nyarter mikrolet sama teman-teman," cerita seorang peserta wanita asal Sukun.

Abah Anton, yang juga dikenal sebagai calon walikota Malang, menyambut jamaah dengan penuh kehangatan. Dalam sambutannya, Abah Anton menekankan pentingnya pemimpin yang dekat dengan rakyat.

 "Saya harus menjadi manusia yang bermanfaat bagi orang kecil. Saya minta doa para ulama di manapun agar kita diberikan pemimpin yang tidak pelit dan mau blusukan," ujar Abah Anton. 

Ia juga menegaskan, "Pemerintah harus tahu persoalan rakyatnya. Terima kasih dan bersyukur, ulama mendoakan agar tercipta pemerintahan yang memenuhi kebutuhan masyarakat."

Majelis ini bukan hanya tempat berkumpulnya jamaah untuk memperdalam ilmu agama, tetapi juga menjadi ruang bagi Abah Anton untuk berkomunikasi langsung dengan masyarakat. Ia juga mengajak jamaah untuk turut serta dalam pemilu mendatang.

 "27 November suaminya, istrinya, mantunya, keluarga semua diajak, ikut milih nomor 3, pasangan Abah Anton dan H. Dimyati," ajaknya disambut gempita jamaah.

Acara juga dihadiri H. Dimyati, calon wakil walikota, yang mendampingi Abah Anton serta ulama Malang.

Habib Mukhsin Assegaff menjadi pembicara utama, memberikan tausiyah, mengajak jamaah untuk terus belajar dan mencari ilmu. 

"Allah mengangkat derajat orang berilmu. Maka yang hadir di sini semua adalah orang-orang mulia," ucap Habib Mukhsin.

Majelis Cinta Umat diikuti khusyuk ribuan jamaah, dari awal sholawat hingga usai, tak ada yang beranjak. 

Jelang akhir ditutup dengan doa, Habib mengajak jamaah berdoa, mendoakan diri dan orang-orang yang dicintai sesuai kebutuhan.

"Yang sakit semoga segera diberi kesembuhan," ucapnya diantara banyak doa yang diucapkan.

Salah satu jamaah wanita asal Letjen Sutoyo Tati menyebut selalu hadir dengan rombongan.

"Saya berharap cinta Rasulullah dengan ikut majelis ini. Tambah ilmu, tambah cinta pada Rasulullah, khusus sekarang, semoga Abah Anton menang," ucap Tati yang memiliki rumah direlakan untuk Posko Abah Anton . Ans

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Doa Melangit untuk Abah Anton Menang Walikota Malang, Majelis Cinta Umat Tlogomas Bersholawat

Trending Now