ads H Makhrus

 

Pasang iklan disini

 


Blusukan ke Pasar Blimbing, Wahyu Hidayat Serap Aspirasi Pedagang dan Janji Perbaikan Fasilitas

Anis Hidayatie
07 Oktober 2024 | 18.45 WIB Last Updated 2024-10-07T11:46:47Z

Blusukan ke Pasar Blimbing, Wahyu Hidayat Serap Aspirasi Pedagang dan Janji Perbaikan Fasilitas

MALANG | JATIMSATUNEWS.COM: Blusukan ke Pasar Blimbing, Wahyu Hidayat Serap Aspirasi Pedagang dan Janji Perbaikan Fasilitas

Calon Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, melakukan blusukan ke Pasar Blimbing, Kelurahan Blimbing, Kecamatan Blimbing, pada Senin (7/10). Kunjungan ini menjadi ajang bagi Wahyu untuk mendengar langsung aspirasi dari para pedagang serta melihat kondisi pasar tradisional yang menjadi salah satu pusat perekonomian warga.

Dalam kunjungan yang didampingi tim pemenangannya, Wahyu disambut antusias oleh pedagang dan warga. Banyak keluhan yang disampaikan, mulai dari kondisi atap pasar yang bocor hingga lantai yang sering tergenang air saat musim hujan. Para pedagang berharap pemerintah memberikan perhatian lebih agar pasar menjadi lebih nyaman dan aman, baik bagi pedagang maupun pembeli.

"Kalau seperti ini kita bisa tahu apa keluhan yang ada dari para pedagang," ujar Wahyu saat berdialog dengan pedagang. Ia juga menjelaskan bahwa selama menjabat sebagai Penjabat (Pj), dirinya sudah beberapa kali mengunjungi pasar-pasar tradisional di Kota Malang, namun belum sempat memperbaiki Pasar Blimbing karena keterbatasan waktu masa jabatannya yang singkat.

Selama kunjungan, Wahyu aktif bertanya kepada para pedagang mengenai tantangan yang mereka hadapi, serta menyempatkan membeli beberapa kebutuhan dapur yang kemudian dibagikan kepada warga sekitar.

 “Nanti kita upayakan pasar ini bisa sama dengan pasar modern yang lain,” tambah Wahyu, menekankan pentingnya peningkatan fasilitas pasar.

Salah satu pedagang, Suliyanti, berharap besar agar Pasar Blimbing segera mendapatkan perbaikan. 

“Kalau di sini hujan, ada beberapa titik yang bocor, terus airnya juga masuk ke dalam pasar,” ujarnya. Kondisi lantai yang sering basah dinilai membahayakan aktivitas jual beli di pasar.

Wahyu menegaskan, jika terpilih nanti, salah satu program unggulannya adalah revitalisasi pasar-pasar tradisional di Kota Malang agar mampu bersaing dengan pasar modern, serta memastikan kesejahteraan pedagang meningkat. Kunjungan ini tak hanya mempererat hubungan Wahyu dengan masyarakat pasar, tetapi juga menjadi ajang sosialisasi program-program pembangunan yang akan diwujudkannya demi Malang yang lebih baik. Ans


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Blusukan ke Pasar Blimbing, Wahyu Hidayat Serap Aspirasi Pedagang dan Janji Perbaikan Fasilitas

Trending Now