NGAWI | JATIMSATUNEWS.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kab. Ngawi menggelar deklarasi pemilu damai sebelum Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 memasuki tahapan kampanye.
Demi tertib dan amannya kegiatan tersebut, Polres Ngawi Polda Jatim melibatkan 65 personel sesuai Sprin Kapolres Ngawi untuk pelaksanaan pengamanan.
"Polres Ngawi tetap siaga melaksanakan pengamanan setiap tahapan pemilu, meski pasangan calon hanya satu," tutur Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H., yang hadir bersama Forkopimda Ngawi serta perwakilan dari partai pengusung Pasangan Calon (paslon)
Acara yang digelar di halaman Beteng Van Den Bosch Ngawi, pada Selasa (24/9/2024) dihadiri oleh Dwi Riyanto Jatmiko (calon Wakil Bupati) yang mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kondusifitas Kabupaten Ngawi selama pelaksanaan kampanye.
"Ini merupakan bentuk komitmen jajaran parpol pendukung, tim sukses, tim kampanye juga relawan yang harus sama-sama mengikuti dengan baik beberapa kaidah atau aturan baik melalui aturan KPU maupun perundangan yang lain," jelas Dwi Riyanto Jatmiko Paslon Wabup.
Acara yang dimulai sekitar pukul 15.30 tersebut dibuka langsung oleh Samsu Mustakhim Ketua KPU Kab Ngawi. Diharapkan dalam masa kampanye Pilkada serentak dapat berjalan dengan damai, sesuai dengan aturan dan menghindari segala bentuk pelanggaran.
"Sesuai jadwal untuk masa kampanyenya dimulai Rabu (25/9/2024) dan berakhir pada tgl 23 Nopember, tepatnya tiga hari sebelum pelaksanaan pencoblosan," terang Samsu Mustakhim.
Dengan digelarnya deklarasi pemilu damai sebelum masa kampanye, dapat dihindari bentuk-bentuk isu maupun penyebaran berita hoax maupun informasi yang menyesatkan. Meskipun Pilkada di Kabupaten Ngawi hanya diikuti oleh satu pasangan calon tetapi tidak menutup adanya sosialisasi kotak kosong.
Sebelum dilakukan penandatanganan deklarasi pemilu damai dilakukan pembacaan ikrar pemilu damai oleh Paslon yang diikuti perwakilan parpol pengusung.