Ditampar Malam

Anis Hidayatie
03 September 2024 | 07.58 WIB Last Updated 2024-09-03T01:01:29Z


 Ditampar Malam


Lengang sesudah kau pergi

Malam menegur menampar sunyi

Dosa-dosa terbiar

Anak-anak malu tak ada lagi


Aku ternyata tlah bukan diriku 

Marwah tergadai

Demi hasrat sesaat 

Tersesat 


Duhai pemilik langit 

Sorotkan cahaya bulan padaku

Hanya ingin memeluk yang tlah berlalu

Bukan menata bata untuk yang baru


Tersungkur 

Bersyukur 

Untuk Nafas yang masih teratur

Lebur


Ngroto

3 September 2024



Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ditampar Malam

Trending Now