Selama kurang lebih dua minggu, mahasiswa yang tergabung dalam KKNT Bela Negara Kelompok 5 Gelombang 2 ini menjalankan tiga program kerja utama, yaitu Kelas Sehat, Jumpa Ibu, dan Aksi Hijau. Ketiga program tersebut diharapkan mampu memberikan kontribusi positif
dalam pemberdayaan masyarakat serta menjaga kelestarian lingkungan di Kelurahan Gebang Putih.
Kelas Sehat: Sosialisasi Hidup Sehat dan Pembuatan Hand Sanitizer
Program ini dilaksanakan di RW 3 dan RW 4 dengan total peserta sebanyak 50 orang. Di RW 3, kegiatan dihadiri oleh 22 peserta, sedangkan di RW 4 diikuti oleh 28 peserta. Kelas ini berfokus pada edukasi tentang pola hidup sehat dan pelatihan pembuatan hand sanitizer. Sosialisasi ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kesehatan diri dan lingkungan.
Jumpa Ibu: Pemberdayaan Melalui Pelatihan Produksi Kerajinan Rajut
Program Jumpa Ibu diikuti oleh 21 peserta yang mayoritas adalah ibu rumah tangga. Program ini bertujuan untuk memberikan keterampilan baru kepada para ibu dalam bentuk pelatihan kerajinan rajut. Selain menambah keahlian, kegiatan ini juga diharapkan dapat membuka peluang usaha bagi para peserta.
Aksi Hijau: Sinergi untuk Desa Lestari
Program Aksi Hijau berfokus pada penghijauan dan pelestarian lingkungan di Kelurahan Gebang Putih. Mahasiswa bersama warga setempat melakukan kegiatan penanaman bibit dan perawatan
lingkungan sekitar untuk menciptakan suasana yang lebih hijau dan asri.
Salah satu mahasiswa, Dimas Arnanda, menyampaikan kesan positifnya selama mengikuti KKN ini. "Kegiatan KKN ini sangat berkesan bagi saya, karena dapat memberikan dampak positif bagi warga Kelurahan Gebang Putih dalam pemberdayaan masyarakat melalui program kerja yang telah diselenggarakan oleh mahasiswa KKNT Bela Negara Kelompok 5 Gelombang 2 UPN 'Veteran'
Jawa Timur," ujarnya.
Dengan berakhirnya KKN ini, diharapkan masyarakat Kelurahan Gebang Putih dapat terus menerapkan dan mengembangkan ilmu serta keterampilan yang telah didapat selama program berlangsung. Penutupan ini menjadi penanda berakhirnya serangkaian kegiatan positif yang telah
dijalankan oleh mahasiswa UPN "Veteran" Jawa Timur, sekaligus menjadi awal dari kolaborasi yang lebih baik antara perguruan tinggi dan masyarakat.