Mahasiswa KKN mengadakan sosialisasi pengolahan sampah terpadu di Desa Latsari
JOMBANG|JATIMSATUNEWS.COM - Tim KKN Tematik Bela Negara Kelompok 6 Jombang UPN Veteran Jawa Timur yang bertugas di Desa Latsari kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang melaksanakan salah satu program kerja KKN mengenai sosialisasi pengolahan sampah terpadu.
Pengelolaan sampah menjadi salah satu hal yang krusial bagi desa untuk mencapai tujuan pertumbuhan yang berkelanjutan. Pelaksanaan kegiatan ini dilatarbelakangi oleh keresahan mahasiswa KKN akan kurangnya fasilitas dan kualitas pengolahan sampah yang terdapat di desa Latsari. Permasalahan sampah bisa menimbulkan kerugian jika tidak ditangani dengan baik. Contohnya seperti terjadinya pencemaran air dan tanah, potensi banjir, serta berujung pada kerusakan ekosistem Lingkungan.
Acara dilaksanakan pada Hari Kamis tanggal 15 Agustus 2034 bertempat di balai desa Latsari yang dihadiri oleh perangkat desa dan ibu-ibu kader PKK desa Latsari. Acara dibuka sekitar pukul 09.30 Pagi dengan doa dan sambutan dari perwakilan mahasiswa KKN dan perwakilan pemerintah desa. “Saya mewakili pemerintah Desa Latsari mengucapkan terimakasih atas ilmu yang diberikan pada kegiatan kali ini. Mudah-mudahan hasil kegiatan ini bisa bermanfaat bagi semua pihak.” Ujar Bapak Muslikan selaku Kepala Desa Latsari Kecamatan Mojowarno.
Acara dilanjutkan dengan sesi pemaparan dan diskusi. Di dalam sesi pemaparan, dijelaskan mengenai jenis-jenis sampah yang secara umum terbagi menjadi sampah organik dan Anorganik. Untuk mengolah sampah tersebut memerlukan beberapa tahapan yang dimulai dengan tahap memisahkan sampah organik dan anorganik untuk kemudian dimasukkan kedalam wadah atau tempat sampah. Tempat sampah yang digunakan juga harus memenuhi kriteria tertentu. Adapun tujuan pemilahan sampah merupakan bentuk penerapan 3R (Reduce, Recycle, Reuse) dan zero waste management guna mengurangi volume sampah yang masuk ke Tempat Pemrosesan Sampah Akhir.
Setelah pemaparan dan diskusi selesai, dilakukan prosesi penyerahan tong sampah secara simbolis dari perwakilan mahasiswa kepada pemerintah desa Latsari untuk kemudian didistribusikan di lingkungan desa Latsari. Acara kemudian ditutup dengan dokumentasi berupa foto bersama dan pembuatan konten video yang dilakukan oleh seluruh peserta yang hadir dalam acara tersebut.
Kegiatan sosialisasi manajemen pengelolaan sampah merupakan salah satu upaya untuk mencapai SDG's 11 : Kawasan Pemukiman Desa Berkelanjutan dan SDG’s 12 : Produksi dan Konsumsi Desa Sadar Lingkungan yang berfokus pada aspek pengelolaan sampah. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pengelolaan sampah sehingga dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat desa.
Penulis : Calvin Maulana Dwi Rangga P. dan Bimo Aji Pamungkas