Mahasiswa KKN Kelompok 7 UPN Veteran Jatim memberikan penyuluhan digitalisasi website dan e-commerce kepada pelaku UMKM di Desa Karanglo, Jombang, sebagai upaya mendorong pengembangan bisnis melalui platform digital
JOMBANG | JATIMSATUNEWS.COM – Mahasiswa KKN Kelompok 7 Gelombang 1 dari Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jawa Timur sukses menggelar penyuluhan digitalisasi website dan e-commerce di Desa Karanglo, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu pelaku UMKM di desa tersebut mengembangkan bisnisnya melalui platform digital. (05/08/2024)
Acara yang berlangsung di Balai Desa Karanglo ini dihadiri oleh berbagai pemilik UMKM, termasuk mereka yang bergerak di bidang kuliner dan produksi genteng, produk unggulan Desa Karanglo.
Dalam penyuluhan ini, mahasiswa KKN memberikan pemahaman mengenai strategi pemasaran digital, pentingnya memiliki website dan toko online, serta cara membangun dan mengelola keduanya.
Selain memberikan materi teori, mahasiswa KKN juga memberikan pendampingan langsung kepada para peserta, serta membagikan tips dan trik untuk meningkatkan penjualan produk UMKM secara online.
Pendampingan ini diharapkan dapat memberikan kemampuan praktis kepada pelaku UMKM untuk memanfaatkan teknologi digital dalam memperluas jangkauan pasar mereka.
"Kami berharap dengan adanya penyuluhan website dan toko online ini, produk UMKM Karanglo dapat diakses oleh konsumen yang lebih luas, tidak hanya di tingkat lokal tetapi juga nasional bahkan internasional, sehingga dapat mendorong pertumbuhan ekonomi di Desa Karanglo," ujar salah satu anggota tim KKN.
Penyulis : wahyu salsa