ads H Makhrus

 

Pasang iklan disini

 


Pengenalan Program Kerja: Mahasiswa KKN Universitas Jember di Desa Mlandingan Kulon Siap Mengembangkan Potensi Desa

Eko Rudianto
26 Juli 2024 | 11.01 WIB Last Updated 2024-07-26T08:25:41Z


SITUBONDO | JATIMSATUNEWS.COM : Mahasiswa KKN Universitas Jember yang ditempatkan di Desa Mlandingan Kulon, Kabupaten Situbondo telah melakukan perkenalan dan pemaparan program kerja kepada perangkat desa dan masyarakat setempat (14/06). Kegiatan ini dilaksanakan di kantor Desa Mlandingan Kulon dengan dihadiri oleh berbagai perwakilan elemen masyarakat desa. 

Melalui kegiatan perkenalan, mahasiswa KKN Universitas Jember mengangkat "Pemberdayaan Ekonomi Desa Mlandingan Kulon Melalui Potensi UMKM" sebagai program kerja yang diperkenalkan. 

Melalui sambutan yang diberikan, Bapak Zainal Abidin selaku Sekretaris Desa, mewakili Kepala Desa setempat, menyampaikan harapannya terhadap mahasiswa KKN

"Semoga adik-adik KKN dapat membaur dengan masyarakat dan memberikan manfaat kepada masyarakat". Ujar Zainal

Sebelumnya, mahasiswa KKN Universitas Jember telah diterjunkan sejak tanggal 10 Juli 2024, kemudian diserahkan di Kecamatan dan Desa masing-masing. 

Mahasiswa KKN melakukan survei terhadap potensi yang dimiliki desa untuk dapat dikembangkan melalui program kerja yang dibawa. Mahasiswa KKN Universitas Jember Kelompok 200 berkomitmen untuk mengembangkan potensi UMKM desa. 

Selanjutnya, mahasiswa KKN mengelompokkan masyarakat yang telah memiliki UMKM dan memiliki minat berwirausaha untuk dikembangkan potensinya. Mulai dari pengrajin kerang, penghasil legen, dan masyarakat peminat wirausaha lainnya.

"Desa ini memiliki sumber daya alam dan manusia yang cukup melimpah. Melalui KKN ini, kami berharap dapat membantu desa untuk memanfaatkan potensi tersebut secara maksimal. Semoga Desa Mlandingan Kulon dapat lebih maju dan berkembang untuk kedepannya." ujar Rizal selaku koordinator desa kelompok KKN 200.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pengenalan Program Kerja: Mahasiswa KKN Universitas Jember di Desa Mlandingan Kulon Siap Mengembangkan Potensi Desa

Trending Now