Gambar 1

Gambar 1

Gambar 2

Gambar 2

Padang Bulanan di Gubuk Baca Lereng Busu

Admin JSN
23 Juli 2024 | 04.41 WIB Last Updated 2024-07-22T21:41:59Z


ARTIKEL | JATIMSATUNEWS.COM - Tradisi Padang bulanan yang rutin di lakukan oleh angota Gubuk Baca Lereng Busu yang berada di kampung Treteg dusun Busu Desa s
Slamparjo kecamatab Jabung Kabupaten Malang sudah berlangsung sejak lama dan di lakukan setiap tanggal 15 bulan jawa yang bertepatan dengan bulan penuh pada Hari Minggu tanggal 21 juli 2024  

Padang bulanan kali ini di awali dengan permainan tradisional yakni Egrang bambu setinggi 2 meter yang begitu lincah di main kan oleh anak anak anggota Gubuk baca Lereng Busu Tak ketinggalan pula permainan Terompah berjamaah,permainan ini di sebut dengan terompah berjama ah karna di mainkan lebih dari satu anak dan unik sekali karna dalam permainan tersebut bisa untuk melatih anak anak di bidang kekompakan 

Sehabis bermain anak anak memasuki Gubuk sederhana yang terbuat dari kayu ala kadarnya dan tempat tersebut membuat anak anak nyaman untuk duduk santai untuk menikmati beberapa materi di acara padang bulanan ini

Kang Japar adala pemateri dadakan di acara padang bulanan ini ada pun Kang Japar ini pelaku budaya sekali gus pengerak sosial dari Komunitas Gubuk Panji Isor Klengkeng yang berada di dusun Teguhan Desa Argosari Kecamatan Jabung Kabupaten Malang

Materi materi yang akan di sampaikan pada acara padang bulanan ini adalah Tentang Budaya Jabungan, Adab kesopanan juga bermain Hand Pone dengan bijak

Berbudaya yang cantik dengan uri uri budaya Jabungan yang khususnya budaya atau Tradisi Turun temurun yang di punya i warga dusun Busu Desa Slamparjo Kecamatan Jabung Malang yang pernah Mendunia agar tidak lapuk di telan waktu adapun Budaya tersebut adalah Wayang Topeng Jabung yang pernah Medunia di Tahun 80 an

Betapa pentingnya tingkah laku atau adab kesopanan yang harus di punyai sejak dini terus menerus di ajarkan agar kita tahu unggah ungguh yang tua dan yang muda dengan tujuan agar anak anak bisa memperlakukan yang Tua dan yang muda secara tepat 

Betapa perlunya di tingkat anak anak bisa memilih yang baik dan buruk bila bermain hand pone, materi ini di sampaikan oleh kakak kakak dari Fakultas Informatika Univeraitas Muhammadiyah Malang yang kebetulan KKN di desa Argosari Kecamatan Jabung Kabupaten Malang,Materi bijak Bermain Hand Pone tersebut meliputi tentang dampak baik buruknya mai game, Belanja one line juga menyikapi dan memilih postingan postingan yang sesuai dengan usia anak anak

Di akhir berbagai obrilan Kang Wahyu penanggung jawab Kelangsungan hidup Gubuk Baca Lereng Busu sekali gus Guru dari SMK Unggu berpesan Mari kita Uri Uri Budaya kita agar tidak punah dan tidak tergantikan oleh budaya asing yangb terpenting bila budaya kita hidup otomatis memperkecil warga asing ngaku ngaku budaya kita

Pewarta: Syafaat
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Padang Bulanan di Gubuk Baca Lereng Busu

Trending Now