Gelar Nobar Piala AFF U-19: Kolaborasi KKN-T Bela Negara UPN Jawa Timur Bersama Warga Desa Kejagan

Admin JSN
30 Juli 2024 | 12.07 WIB Last Updated 2024-07-30T05:07:40Z

Kebersamaan warga Desa Kejagan dan Mahasiswa KKN dalam rangka menonton pertandingan bola

MOJOKERTO|JATIMSATUNEWS.COM - Senin malam, Desa Kejagan dipenuhi semangat dan sorak-sorai dukungan untuk Tim Nasional Indonesia U-19. Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Bela Negara Gelombang 1 Kelompok 8 UPN “Veteran” Jawa Timur menggelar acara nonton bareng (nobar) di balai desa Kejagan, (29/7). Acara yang dimulai pukul 19.00 WIB ini menarik perhatian dan partisipasi luas dari masyarakat setempat.

Acara nobar ini dihadiri oleh berbagai kalangan warga desa, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, termasuk Kepala Desa Kejagan, Sri Upoyono, S.E. Mereka tampak antusias dan gembira berkumpul menikmati pertandingan. Selain sebagai ajang hiburan, acara ini juga menjadi sarana bagi mahasiswa KKN untuk bersosialisasi dan menjalin kedekatan dengan warga desa.

Suasana di balai desa sangat meriah selama pertandingan berlangsung. Warga desa memberikan dukungan penuh untuk timnas Indonesia dengan sorakan dan tepuk tangan. Momen-momen menegangkan dan gol-gol penting menjadi pusat perhatian, membuat warga terlibat dalam setiap momen pertandingan.

"Kami sangat senang bisa mengadakan acara nonton bareng ini bersama warga desa. Ini merupakan salah satu cara kami untuk lebih dekat dengan masyarakat dan menjalin hubungan yang baik," ujar Firza, Ketua Kelompok mahasiswa KKN.

Setelah pertandingan, mahasiswa KKN melakukan wawancara dengan beberapa warga untuk mengetahui kesan dan pesan mereka mengenai acara nobar tersebut. Salah satunya adalah Ibu Reni, pengurus PKK di Desa Kejagan. Beliau menyampaikan apresiasi atas antusiasme warga desa yang hadir dalam acara tersebut dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan di masa mendatang untuk mempererat kebersamaan warga desa.

"Acara nonton bareng ini dapat mempererat silaturahmi karena sudah lama sekali tidak ada acara nonton bareng seperti ini. Selama ini nonton bareng hanya dilakukan di RT masing-masing yang cakupannya terbatas. Dengan diadakannya acara di balai desa, cakupan masyarakat yang dirangkul semakin meluas," ujar Ibu Reni.

Bapak Budi Utomo, seorang warga dari RT 02 RW 04, juga mengucapkan terima kasih atas kegiatan nobar yang diadakan oleh mahasiswa KKN-T Bela Negara UPN “Veteran” Jawa Timur. Beliau mengungkapkan bahwa kegiatan ini dapat mempererat hubungan antara mahasiswa KKN dengan masyarakat antar RT di Desa Kejagan.

“Saya sangat berterima kasih sudah diadakan kegiatan nobar ini. Kegiatan ini sebagai bentuk kebersamaan mahasiswa agar bisa membaur dengan masyarakat di Desa Kejagan,” ujar Kepala Desa Kejagan.

Secara keseluruhan, acara nonton bareng di Balai Desa Kejagan berjalan lancar dan penuh kegembiraan. Warga desa dan mahasiswa KKN dapat saling berinteraksi dan mempererat hubungan dalam suasana yang akrab dan hangat.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Gelar Nobar Piala AFF U-19: Kolaborasi KKN-T Bela Negara UPN Jawa Timur Bersama Warga Desa Kejagan

Trending Now