Sapa Relawan Kab. Banyuwangi : Evaluasi Ekspedisi Pesisir Pantai serta Penguatan Relawan untuk Mitigasi Gempa-Tsunami.

Eko Rudianto
23 Juni 2024 | 19.08 WIB Last Updated 2024-06-23T12:53:41Z


BANYUWANGI | JATIMSATUNEWS.COM : Acara ini dilaksanakan di Balaidesa Tembokrejo Kecamatan Muncar, Banyuwangi. Dihadiri sekitar 60 Relawan Penanggulangan Bencana Banyuwangi dan sekitarnya. Termasuk Kelompok Difabilitas yang diwakili oleh Gerkatin (Gerakan untuk Kesejahteraan Tunarungu Indonesia) Banyuwangi. 

Tujuan kegiatan yang diinisiasi oleh Forum PRB Banyuwangi ini bertujuan untuk memperkuat jaringan Forum PRB sekaligus mengevaluasi kegiatan Ekspedisi Pesisir Pantai di Banyuwangi. Pemantik diskusi Sapa Relawan ini adalah Direktur Kesiapsiagaan BNPB yaitu Drs. Pangarso  Suryotomo atau yang lebih akrab dipanggil Pak Papang. Disampaikan rasa terimakasih oleh Pk Papang kepada peserta yang hadir sekaligus ucapan apresiasi yang setinggi-tingginya karena bisa melakukan Ekspedisi dengan biaya mandiri dan tanpa harus menunggu bantuan banyak pihak.  "Saya salut kepada Banyuwangi karena Ekspedisi tidak usah nunggu dana dari atas, bisa melakukan secara mandiri" tuturnya. 

Acara ini juga dihadiri oleh Kalaksa Kabupaten Banyuwangi Bp. Danang Hartanto, ST dan juga Ketua Forum PRB Banyuwangi Bp. Mahfud. Forum PRB Jatim Juga Hadir sebagai undangan. Sekaligus juga menyerahkan vandel ucapan terimakasih kepada Bp. Papang selaku wakil dari BNPB.  Perwakilan Forum PRB Jatim menyampaikan pesan singkat  dari Sekjen Forum PRB bahwa Jambore FPRB III tahun 2025 akan dilaksanakan di Banyuwangi, tetap jaga kekompakan dan meminimalisir Ego Sektoral" dengab harapan kekompakan akan membawa kesuksesan acara tersebut.

Salah satu peserta menuturkan bahwa Kabupaten Banyuwangi telah mengesahkan Rencana Kontinjensi untuk Tsunami pada Tahun 2023. Happy menuturkan bahwa SK juga telah ditandatangi oleh Bupati Banyuwangi dan berharap ini akan menjadi acuan bagi pelaksanaan  sistem operasi penanggulangan Tsunami  apabila dibutuhkan dimasa mendatang. 

Di Akhir kegiatan ada diskusi dan tanya jawab peserta dengan Bp. Papang. Acara sangat padat materi namun masih dibalut dengan suasana keakraban antar peserta yang memang jadi tujuan utama kegiatan ini. Harapan kedepan relawan Banyuwangi semakin guyub dan bisa mewarnai setiap kegiatan yang dilaksanakan BPBD kabupaten Banyuwangi sebagai bentuk optimalisasi Forum PRB Banyuwangi. Kagiatan ini Diakhiri dengan foto bersama peserta dan pemantik diskusi.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sapa Relawan Kab. Banyuwangi : Evaluasi Ekspedisi Pesisir Pantai serta Penguatan Relawan untuk Mitigasi Gempa-Tsunami.

Trending Now