MALANG | JATIMSATUNEWS.COM – Tradisi menyembelih sendiri hewan kurban telah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari kehidupan H. Makhrus Sholeh, owner Turen Indah Group, yang mencakup berbagai lini bisnis seperti Perumahan, Resto Ocean Garden, Pabrik Batako, Toko Turen Indah Bangunan, dan Penginapan. Setiap Idul Adha, H. Makhrus selalu menyembelih sendiri hewan kurban, sebuah kebiasaan yang telah berlangsung puluhan tahun dan disaksikan oleh ribuan karyawannya.
"Bapak selalu menyembelih sendiri hewan kurban. Hari ini ada 5 sapi dan 2 kambing. Besok ada 1 sapi lagi," ungkap Fitri, salah satu karyawan H. Makhrus.
Tradisi ini juga diakui oleh istri H. Makhrus, yang selalu mendampingi suaminya bersama anak-anak di lokasi penyembelihan yang terletak di area kantor utama di Desa Talangsuko, Turen. "Ada kebahagiaan yang terpancar setiap Idul Adha ketika suami saya berkesempatan memotong sendiri sapi atau kambing kurban. Saya sendiri tidak berani melihatnya, tetapi suami saya justru sangat antusias menantikan momen ini," tutur sang istri dalam wawancara khusus dengan JatimSatuNews, Senin (17/6/2024).
H. Makhrus sendiri mengakui bahwa ia selalu berusaha menyembelih sendiri hewan kurban, bukan karena ingin pamer, tetapi karena sudah terbiasa. "Saya ini orang desa, sejak dulu sudah biasa memotong burung dan ayam. Ketika ada kesempatan berkurban, saya lakukan sendiri selain mengikuti sunnah Rasulullah Muhammad. Ketika menyembelih dan darah mengalir ke tanah, harapan saya adalah agar dosa-dosa saya rontok sebagaimana darah itu mengalir," jelas H. Makhrus Sholeh, memberikan inspirasi bagi banyak orang untuk menyembelih sendiri ketika berkurban.