Kloter 26 Kabupaten Malang Tiba di Tanah Air

Admin JSN
30 Juni 2024 | 08.39 WIB Last Updated 2024-06-30T01:39:51Z


SURABAYA | JATIMSATUNEWS.COM:
Jum'at, 28/06/2024, pukul 13.30, jama'ah kloter 26 SUB kabupaten Malang berangkat meninggalkan Hotel Safwa Al-Hijaz menuju Bandara Abdul Aziz Jeddah. Bus sampai di bandara menjelang pukul 14.30. Setelah itu jama'ah melaksanakan shalat Jama' Taqdim Dhuhur dan Ashar serta mengikuti pemeriksaan bandara terkait barang bawaan. 

Setelah proses pemeriksaan barang dan menunggu sekitar 5 jam, pesawat Saudia Air Line take off pukul 20.30. Setelah isi bahan bakar di Bandara Medan, selama 13 jam lebih pesawat di udara, perjalanan lancar tiada kendala. Tepat pukul 14.10, Sabtu, 29/06/2024 pesawat mendarat di Bandara Juanda Surabaya.

Di Bandara Juanda, jama'ah langsung dijemput bus menuju ke Asrama Sukolilo Surabaya. Beberapa bus yang mengantar sampai di Asrama pukul 15.45. Selanjutnya jama'ah disambut panitia, termasuk kepala Kemenag Kab Malang H. Sahid dan Plt Kasi Haji H. Sonhaji, istirahat dan proses pemeriksaan pasport, penerimaan koper dan air Zamzam. Pukul 18.00 jama'ah diantar menuju ke Malang berdasarkan rombongan masing-masing. Jama'ah yang tergabung KBIHU menuju ke markas KBIHU. Sedangkan jama'ah Mandiri diantar menuju ke Kantor Kemenag. Di kantor Kemenag jama'ah dijemput keluarga masing-masing. 

Kebahagiaan dan suka cita terlihat dari raut muka seluruh jama'ah. Pulang ke tanah air dalam kondisi sehat wal afiat. Rangkaian ibadah rukun Islam kelima telah selesai ditunaikan dengan sempurna. Harapan bisa segera berjumpa seluruh anggota keluarga terlaksana. Predikat Haji Makbul, Mabrur dan Mabruk semoga dikabulkan. Ridho, ampunan dan Rahmat Alloh SWT semoga terus terlimpahkan sampai akhir zaman. Aamiin. 

Mandiri Berkah, Sehat, Mabrur

Wartawan Comotan Kloter 26 Mandiri Berkah : Refan Purba
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kloter 26 Kabupaten Malang Tiba di Tanah Air

Trending Now