NGAWI | JATIMSATUNEWS.COM - Kapolres Ngawi AKBP Argowiyono, S.H., S.I.K., M.Si bersama pejabat utama Polres Ngawi melaksanakan safari shalat Subuh berjamaah, di masjid Uswatun Hasanah, Dsn. Gemarang Barat Ds. Watualang Kec/Kab. Ngawi, pada Sabtu (1/6/2024)
Dalam kegiatan tersebut Kapolres Ngawi juga menjadi pemateri program kuliah subuh bersama anak-anak Panti Asuhan Al Munawwarah Ngawi dengan tema Pancasila dan pelayanan polisi ke masyarakat terkini.
"Sesuai dengan hari lahir Pancasila, maka tema program kuliah subuhnya adalah Pancasila dan pelayanan polisi ke masyarakat terkini," ujar Kasi Humas Polres Ngawi Iptu Dian, ketika dikonfirmasi media
Di hadapan jemaah Subuh, Kapolres Ngawi menyampaikan bahwa Pancasila sangat relevan diterapkan di Indonesia dan sangat dikagumi oleh negara negara lain.
Dengan semangat Pancasila, Polisi akan mengubah sistem pelayanan dengan mengikuti perkembangan jaman dan menjadi lebih baik lagi serta perubahan sikap yang lebih sopan juga berakhlak.
"Disampaikan juga oleh Bapak Kapolres Ngawi, bahwa Polisi sudah tidak boleh berwajah garang, karena sebagai pelindung, pelayan dan pengayom masyarakat. Keamanan adalah hal mutlak sebuah negara," tutup Dian menjelaskan
Kegiatan ini sangat baik untuk menjalin komunikasi dengan masyarakat dan juga untuk meningkatkan kepedulian menjaga stabilitas kamtibmas.
“Bapak Kapolres juga berharap, semoga kita dapat bersama-sama menjaga stabilitas kamtibmas,” tutup Dian
Pimpinan Panti Asuhan Al Munawwarah Ngawi Zaenal mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan materi serta bantuan yang diberikan oleh Kapolres Ngawi (Hmsresngw-d)