Kades Dapat Tambahan 2 Tahun, Musdes Janjang Wulung Puspo Pasuruan Diwarnai Interupsi

Anis Hidayatie
29 Juni 2024 | 04.20 WIB Last Updated 2024-06-29T14:38:40Z
Musyawarah Desa Janjang Wulung Puspo Kabupaten Pasuruan 

PASURUAN | JATIMSATUNEWS.COM: Musyawarah Desa Janjang Wulung Puspo Kabupaten Pasuruan menyuguhkan kisah berbeda dibanding kegiatan serupa pada umumnya. Yakni pengunduran diri Sekdes dan penambahan masa jabatan Kades. Jumat 28/7/2024.

Sekdes pamit karena telah diterima sebagai tenaga PPPK sedangkan. 

"Saya pamit, mohon doa semoga saya bisa melaksanakan tugas di tempat yang baru dengan baik. Mohon maaf apabila ada kesalahan," tutur Sekdes Faizin.

Sementara itu Kades tersenyum simpul ketika Camat Edy Santoso dalam sambutan menyebut akan ada penambahan 2 tahun dari seharusnya.

"Pak Kades Karim ini akan bertugas lagi 2 tahun tanpa pemilihan, dapat penambahan istilahnya, selamat bisa memimpin kembali desa Janjang Wulung," ucap Camat. 

Diketahui khalayak bahwa Kades akan langsung dapat penambahan tambahan masa jabatan 2 tahun ke depan, membuat posisinya aman tak perlu lagi pemilihan lanjutan duduk di posisi Kades.

Suasana Musdes langsung sedikit riuh dengan tepuk tangan, bukan hanya menghasilkan penetapan akan melanjutkan program yang belum selesai seperti pavingisasi akan tetapi juga ada celetuk seolah interupsi saat sesi tanya jawab, yakni permintaan syukuran. 

"Pak Kades, syukurannya dong, kan jabatan langsung ditambah," tutur Kasi Pemerintahan Suliono. Sontak tepuk tangan membahana, sahutan iya betul terdengar. Kades Karim menyanggupi.

 "Iya, insya Allah nanti bareng sama penyerahan santunan pada anak yatim," tutur Kades. 

 Berlangsung hingga jelang pukul 11.00 Persiapan sholat Jumat Acara dihadiri pula oleh Edi Sholeh Wakil Ketua BPD, H. Fathur Pendamping Desa, Wahyu Ariyati Kasie PMD Kecamatan Puspo dan Widodo Bambang Sunyoto Pendamping Desa. Ans
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kades Dapat Tambahan 2 Tahun, Musdes Janjang Wulung Puspo Pasuruan Diwarnai Interupsi

Trending Now