PASURUAN I JATIMSATUNEWS.COM:
Rapat koordinasi penanggulangan bencana kota pasuruan hadirkan 30 mitra organisasi,(12/06/24).
Tim Communication & Rescue (CORE) ORARI Lokal Pasuruan menghadiri acara rapat koordinasi penanggulangan bencana di BPBD Kota Pasuruan.
Dari 30 mitra organisasi SRPB kota pasuruan yang hadir diantaranya ORARI, RAPI, BAGANA, SENKOM, ILKP, SAR Kota Pasuruan, FPRB, BP 13.34, REDKAR, HER, MDMC, RENTAN, SPK, LPBI NU, PMI, LMI, dan lainnya.
Peran ORARI pada bidang operasi dukungan komunikasi merupakan salah satu aspek penting dalam penanggulangan bencana.
Selain hobby bagi anggotanya, komunikasi dalam penanggulangan bencana juga berfungsi sebagai upaya pengurangan resiko pada tahap pra bencana maupun pada tahap tanggap darurat.
Abdullah, YD3HLH Kabag. Teknik dan CORE ORARI Lokal pasuruan mengatakan, "ORARI merupakan organisasi yang memiliki peran sebagai cadangan komunikasi nasional, karena itu sebagai anggota ORARI kami harus siap sewaktu-waktu dibutuhkan oleh pemerintah dan masyarakat".
Plt. Kepala Pelaksana BPBD Kota pasuruan Ary Wikiono, S.H. menyampaikan pesan dalam rapat koordinasi," Kami berharap agar para relawan merapatkan barisan dalam kesiapsiagaan penanggulangan bencana".
Rapat Koordinasi penanggulangan bencana yg dilaksanakan di Aula BPBD Kota Pasuruan pada rabu malam(12/06/24) berjalan lancar dan diakhiri dengan foto bersama.(Abd)