Community of Practice Bersama Alumni PKN STAN

Admin JSN
21 Juni 2024 | 20.51 WIB Last Updated 2024-06-21T13:51:05Z

 

Para Alumni PKN STAN Berbagi Pengalaman dalam Community of Practice di Gedung RCE Center KPPN Malang

MALANG | JATIMSATUNEWS.COM | 
Gedung RCE Center KPPN Malang menjadi tuan rumah acara Community of Practice yang mengusung tema "Pengelolaan dan Tantangan APBN/D di Malang Raya." Pertemuan rutin setiap semester ini dihadiri oleh sekitar 98 orang alumni PKN STAN, baik secara langsung di Gedung RCE Center maupun melalui Microsoft Teams, pada Jumat, 21 Juni 2024.

Acara dibuka oleh Kepala Seksi Bank KPPN Malang, Bapak Ronald Kamolan, yang berharap kegiatan ini menjadi wadah untuk menjalin hubungan baik antar alumni PKN STAN, sehingga mempermudah kerja sama dalam menjalankan peran sebagai financial advisor di daerah.

Setelah pembukaan, Penata Laksana Kerja Sama dan Promosi Gedung RCE, Yusuf Ode, memberikan penjelasan singkat mengenai sejarah Gedung RCE Center KPPN Malang. Gedung ini dulunya merupakan pusat kantor administrasi pemerintahan yang merupakan cikal bakal berdirinya seluruh gedung yang ada di Kota Malang, dan kini menjadi salah satu bangunan wisata sejarah di Kota Malang.

Kemudian, Kepala Subbagian Umum, Bapak Supardi, memaparkan tentang Operasi APBN. Dalam pemaparannya, beliau menjelaskan tugas Kemenkeu dalam menyelaraskan kebijakan fiskal dengan siklus perekonomian yang didasari oleh perkiraan perhitungan pertumbuhan ekonomi, serta tiga fungsi utama APBN: stabilisasi, lokasi, dan distribusi.

Acara dilanjutkan dengan sharing session mengenai pengalaman para alumni PKN STAN selama bekerja di unit penempatan mereka. Mereka berbagi suka duka serta tantangan yang dihadapi selama bekerja.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Community of Practice Bersama Alumni PKN STAN

Trending Now