MALANG I JATIMNEWS.COM: Jum'at, 17 Mei 2024, jama'ah haji mandiri dan KBIH Al-Haromain dilepas keberangkatan ibadah ke tanah Suci oleh Kepala Kemenag Kab Malang.
H. Sonhaji, Kabag TU dan Plt Kasi Haji dalam sambutannya menyampaikan bahwa kloter 26 dan 27 diberangkatkan hari Jum'at ini. Dalam kegiatan ini tergabung 101 Jama'ah mandiri dan KBIH Al-Haromain 40 jama'ah. Disamping itu ada tambahan panitia daerah (PHD) dua orang, yakni ustadz Nurhadi dan Kyai Abdulloh Nursyam. Menurut Abah Son, Semua proses dilalui oleh panitia dengan maksimal. Tujuannya berupaya memberikan layanan terbaik. Beliau berharap Kepala Kantor memberikan bimbingan dan sambutan pengarahan serta memberangkatkan jama'ah.
H. Sahid, Kepala Kemenag Kab Malang, dalam sambutannya menyampaikan bahwa jama'ah haji adalah calon penghuni surga. Jama'ah saat ini sudah disiplin dan terus menerus berusaha mendisiplinkan diri. Walaupun masih payah karena kegiatan sebelumnya, manasik, persiapan dan banyak tamu serta diantar sanak saudara namun bisa hadir dengan penuh semangat. Banyaknya tamu sebelum berangkat menandakan senantiasa dibantu doa agar diberikan keselamatan dan perlindungan.
Menurut H Sahid, tahun ini banyak perubahan layanan dibandingkan tahun sebelumnya. Hal ini dilakukan demi keberhasilan penyelenggaraan ibadah haji. Beliau berpesan pada jama'ah ketika di tanah suci untuk memperbanyak berdoa baik untuk diri sendiri, keluarga, masyarakat bangsa dan negara. Di akhir sambutannya beliau berharap haji tahun ini bisa lebih sukses, lebih barokah dan lebih maju.
Acara dilanjutkan dengan doa, mushofahah dan pemberangkatan. Setelah itu jama'ah menuju ke bis masing-masing untuk menuju ke Asrama Haji Sukolilo Surabaya