Gambar 1

Gambar 1

Gambar 2

Gambar 2

Fathir Dari Kota Pasuruan Raih Emas Di Kejuaraan Nasional Surabaya

11 Mei 2024 | 06.36 WIB Last Updated 2024-05-11T13:49:59Z


PASURUAN | JATIMSATUNEWS.COM

Pasuruan, 09 Mei 2024 - Fathir, seorang atlet muda asal Pasuruan, berhasil meraih medali emas dalam Kejuaraan Nasional Surabaya Putra Bapak Faisol yang baru saja berlangsungkan Kejurda. Meskipun masih duduk di kelas 6 SD di Sekolah Dasar Kebonagung, Purworejo ,Kota Pasuruan Fathir berhasil menunjukkan prestasi gemilang yang membanggakan kota Pasuruan.

"Prestasi gemilang ini disambut dengan sukacita oleh warga Pasuruan dan pemerintah setempat. Melalui pernyataan dari wakil walikota Pasuruan Pak Adi Wibowo, Fathir dipuji sebagai pahlawan yang membanggakan kota Pasuruan. "Kami sangat bangga atas prestasi luar biasa yang telah diraih oleh Fathir. Ini adalah bukti nyata bahwa potensi anak-anak Kota Pasuruan sangatlah besar," ujar wakil walikota.

Prestasi Fathir juga menjadi harapan bagi kota Pasuruan dalam mengukir prestasi di ajang-ajang kejuaraan nasional mendatang. Dengan dukungan penuh dari pemerintah dan masyarakat, diharapkan Fathir dan atlet-atlet Pasuruan lainnya akan terus meraih sukses dan mengharumkan nama kota mereka.

Selamat untuk Fathir atas prestasi gemilangnya, semoga terus memberikan inspirasi bagi generasi muda Kota Pasuruan dan Indonesia.(Umar)



Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Fathir Dari Kota Pasuruan Raih Emas Di Kejuaraan Nasional Surabaya

Trending Now