Desa Ngabab, Satu Diantara 8 Tempat yang Dinilai Juri Lomba Gotong Royong Provinsi Jawa Timur

Admin JSN
09 Mei 2024 | 06.30 WIB Last Updated 2024-05-08T23:30:35Z
Foto bersama mewarnai hasil evaluasi.

MALANG | JATIMSATUNEWS.COM
: Desa Ngabab Kecamatan Pujon Kabupaten Malang termasuk salah satu dari 8 desa Terbaik di Jawa Timur yang dinilai tim Juri untuk kategori kegotongroyongan. 

 Rabu 8/5/2024 desa ini menjalani penilaian, terakhir diantara 8 Desa yang ikut kompetisi.

"Ngabab adalah tempat terakhir kami melakukan penilaian lomba Gotong Royong tingkat provinsi Jawa Timur. Sebelumnya kami ke Lumajang," ujar Juri Tri Yuwono yang datang bersama 5 Juri lain, berkeliling point' naik Jip, Juri Tri Yuwono juga ditemani Kadis PMD Provinsi Jatim.

Adapun desa yang lain yakni Desa Petahunan, Kec. Sumbersuko, Kab. Lumajang, Desa Pajeng, Kec. Gondang, Kab. Bojonegoro, Desa Krandegan, Kec. Kebon Sari, Kab. Madiun, Kelurahan Manisrejo, Kec. Taman, Kota Madiun, Desa Gedeg, Kec. Gedeg, Kab. Mojokerto, Kelurahan Kapasari, Kec. Genteng, Kota Surabaya, Kelurahan Rembang, Kec. Sananwetan Kota Blitar, Desa Ngabab, Kec. Pujon, Kab. Malang.

Berkunjung ke 11 titik, donor darah menjadi kegiatan yang pertama kali dikunjungi oleh tim juri. 

Selanjutnya berkunjung ke TPST, lalu ke Keswa, Posyandu ILP, Kampung Batik, UMKM antara lain Yoghurt, pembuatan minyak goreng bawang merah, kandang komunal, Embung serta Destana.

Mendapatkan Evaluasi positif di akhir kunjungan, ILP Integrasi Layanan Primer (ILP) merupakan kegiatan pelayanan kesehatan yang bertujuan untuk menguatkan pelayanan kesehatan di tingkat masyarakat mendapat pujian khusus.

Tampil cukup menyolok, booth ILP menjadi pusat perhatian, Bidan Ovalya Makarova tampil tangkas menjawab setiap pertanyaan juri, menjelaskan pelaksanaan ILP yang telah memasyarakat di desa Ngabab. 

 "Mohon dilanjutkan dan disempurnakan," tutur Juri.

Kades Amin Afandi menanggapi positif evaluasi atas setiap point penilaian. Harapannya bisa melaju hingga menang, bisa salaman dengan PJ Gubernur. 

"Semoga saya bisa salaman dengan PJ Gubernur Juni nanti," ujar Kades.

Nampak di antara kursi undangan adalah Kepala Dinas PMD Kabupaten Malang Eko, Camat Indra Gunawan beserta istri dan staf serta jajaran pengurus PKK. Jajaran Puskesmas Pujon dan perangkat desa serta kader dan tokoh masyarakat. Red
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Desa Ngabab, Satu Diantara 8 Tempat yang Dinilai Juri Lomba Gotong Royong Provinsi Jawa Timur

Trending Now