SIDOARJO | JATIMSATUNEWS.COM - kebakaran Rumah terjadi di Jalan Taman Cendrawasih No 31 RT 09 RW 06 Ds. Kepuhkiriman Kec. Waru Sidoarjo, Sabtu (23/3/2024), sekitar pukul 21.30 WIB.
Menurut Kapolsek Waru Kompol Madya, Pada hari Sabtu tanggal 23 Maret 2024 sekira pukul 17.00 WIB, Korban bersama keluarga keluar dari rumah untuk acara buka bersama di daerah Surabaya. Kemudian sekitar jam 21.30 WIB saksi 1 melihat kobaran api diatas genteng atas rumah
Selanjutnya Saksi 1 keluar rumah memberitahu Saksi 2 yang mana pada saat itu Saksi 1 dan Saksi 2 dengan dibantu oleh beberapa warga sekitar berusaha memadamkan api, tidak lama kemudian korban datang sudah melihat kobaran api di dalam rumahnya
Mengetahui adanya laporan kebakaran, petugas pemadam kebakaran langsung gerak cepat mendatangi lokasi kebakaran dengan membawa 3 unit mobil Damkar, setelah dilakukan pemadaman, selang 1 jam api berhasil di padamkan.
"Jadi Penyebab kejadian kebakaran diduga akibat Konseling Listrik, ruang tamu, ruang tengah, 3 kamar tidur, 1 kamar mandi dan dapur terbakar beserta perabotan rumah tangga dan isi. Diperkirakan untuk kerugian material akibat kejadian kebakaran ini sekitar Rp. 500.000.000," ujar Kompol Madya