BUKBER PEMUDA BLOK M. & PENYERAHAN TA'JIL BERKAH Mempererat Tali Persaudaraan di Bulan Penuh Berkah
PASURUAN | JATIMSATUNEWS.COM: Dusun Magersari, 29 Maret 2024 - Dalam momen suci Ramadhan yang kental dengan nuansa spiritualitas, Pemuda Blok M. menggelar acara Bukber bersama dengan rangkaian penyerahterimaan Ta'zil Berkah kepada warga kurang mampu di Lingkungan Dusun Magersari. Dipimpin oleh Yanto, yang akrab disapa Mas Korak Berkah, acara ini turut didukung oleh penasehat Priyanto dan para anggota Pemuda Blok M. sebagai penebar manfaat.
Pukul 16.00, suasana lingkungan Dusun Magersari mulai dipenuhi oleh kehangatan dan kebersamaan. Acara Bukber menjadi momen yang dinanti-nantikan, bukan hanya sebagai ajang untuk memenuhi kebutuhan fisik, tetapi juga untuk menguatkan ikatan sosial dan spiritualitas di antara warga. "Ini adalah momen berharga bagi kita semua untuk merasakan makna sejati dari rasa lapar dan haus, serta untuk saling menghargai," ujar Yanto.
Salah satu momen paling berkesan dari acara ini adalah saat penyerahterimaan Ta'zil Berkah kepada warga kurang mampu. Dengan penuh kehangatan, anggota Pemuda Blok M. memberikan paket Ta'zil Berkah kepada mereka yang membutuhkan, sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas dalam menjalani bulan suci Ramadhan. "Kami berharap bantuan ini dapat menjadi berkah bagi saudara-saudara kami yang sedang membutuhkan," tambah Priyanto.
Salah satu penerima manfaat, yang enggan disebutkan namanya, menyampaikan apresiasi atas acara ini. "Mudah-mudahan acara seperti ini bisa menjadi rutinitas yang terus digalakkan, agar hubungan sosial di antara warga tetap terjaga dan semakin erat," ungkapnya dengan senyum tulus.
Dengan demikian, Bukber Pemuda Blok M. dan Penyerahan Ta'zil Berkah menjadi momentum berharga untuk mempererat tali persaudaraan dan menguatkan nilai-nilai kebersamaan serta kepedulian di tengah-tengah masyarakat, menjadikan bulan Ramadhan tidak hanya sebagai waktu untuk berpuasa, tetapi juga sebagai momen untuk saling berbagi dan peduli kepada sesama. Ans