ads H Makhrus

 

Pasang iklan disini

 


ANGKAT KEKAYAAN BUDAYA LOKAL, ACARA SUNSET DI KEBUN HADIRKAN KESENIAN REOG PONOROGO

Admin JSN
06 Maret 2024 | 13.15 WIB Last Updated 2024-03-06T06:17:00Z

 


ANGKAT KEKAYAAN BUDAYA LOKAL, ACARA SUNSET DI KEBUN HADIRKAN KESENIAN REOG PONOROGO

ARTIKEL | JATIMSATUNEWS.COM: Kabupaten Pasuruan - Acara konser musik “Sunset di Kebun” telah berlangsung selama 2 hari, mulai 2 hingga 3 Maret 2024 lalu. Konser ini diadakan di Kebun Raya Purwodadi, Kabupaten Pasuruan. Beragam artis musik tanah air tampil meramaikan acara ini. Juicy Luicy, Fiersa Besari, Nadin Amizah dan sederet artis ternama lainnya hadir memeriahkan konser yang bertemakan keintiman serta kedekatan dengan lingkungan alam. 

Tak hanya pertunjukan musik, pada hari kedua tepatnya 3 Maret, Sunset di Kebun juga menampilkan kesenian khas nusantara Reog Ponorogo. Di tengah derasnya pengaruh budaya populer, perlahan kesenian lokal sedikit demi sedikit mulai tergeser. Berangkat dari permasalahan inilah, Sunset di Kebun melalui pertunjukannya, berupaya mempopulerkan salah satu kebudayaan khas Jawa Timur yakni Reog Ponorogo. 

Reog Ponorogo tampil sebagai pembuka pada Sunset di Kebun. Seluruh penonton yang hadir terlihat antusias menyaksikan penampilan Reog Ponorogo di atas panggung. Sorak sorai penonton terdengar sepanjang pementasan. Penari dengan topeng Singa Barong (barongan) seketika mengubah suasana panggung sunset menjadi sarat akan kental dan kayanya kebudayaan Nusantara. Penampilan memukau itu dipersembahkan oleh Sanggar Tari Maruto yang merupakan sanggar lokal asal Kota Malang. 

Andi Afrilliya Ani- Corporate Communication Kebun Raya Purwodadi mengatakan bahwa alasan dari ditampilkannya kesenian Reog Ponorogo adalah untuk memperkenalkan kearifan lokal Jawa Timur kepada generasi muda atau penonton agar lebih bisa mencintai musik dan tarian tradisional.

“Harapannya untuk penonton Sunset di Kebun tidak hanya gemar dengan musik kekinian, tetapi juga mencintai musik dan tarian tradisional.” Tambahnya.

Cuaca yang mendung dan gerimis saat pertunjukan tak menyurutkan minat dan antusias penonton untuk tetap menyaksikan acara sampai akhir. Meski kemudian turun hujan sesaat, para penonton tetap tertib dan menikmati sajian musik dari setiap musisi yang tampil. Penonton dengan sukacita menyanyi bersama dengan musisi favorit mereka diiringi alunan musik. Suasana syahdu menyelimuti tiga ribu penonton yang hadir di lokasi konser Sunset di Kebun. Ans

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • ANGKAT KEKAYAAN BUDAYA LOKAL, ACARA SUNSET DI KEBUN HADIRKAN KESENIAN REOG PONOROGO

Trending Now