Ribuan Orang Bahagia Bisa Bertatap Muka dengan KH Ikhyak Ulumuddin Pengasuh Pesantren Nurul Kharomain Kharomain Pujon

Admin JSN
04 Februari 2024 | 19.59 WIB Last Updated 2024-02-05T01:14:44Z
Luar Biasa Caranya, KH Ikhyak Ulumuddin Pesantren Nurul Kharomain 

MALANG | JATIMSATUNEWS.COM: Terkenal sebagai tokoh Kharismatik di kota kecil Pujon Kabupaten Malang, KH. M Ikhya' Ulumiddin memberikan contoh inspiratif saat menyambut undangan perempuan. Hal ini terjadi pada perhelatan pernikahan sang putra di area pesantren asuhannya Pondok Pesantren Nurul Kharomain Pujon , Ahad 4/2/2024. 

 Berbaris tertib meski jumlah ribuan, seluruh tamu undangan ditemui sendiri oleh Abi Ikhya'. Duduk di kursi didampingi para ustadz , Abi demikian biasa dipanggil ramah menerima seluruh tamu tanpa kecuali. Diatur antara barisan lelaki dan perempuan bergantian. Bisa salim semua, sehingga kebahagiaan terpancar pada wajah tamu. 

 Bukan hanya untuk laki-laki pun untuk undangan perempuan. Akan tetapi khusus pada jamaah perempuan tangannya dibalut surban, agar para muhibbin bisa tetap salim tanpa bersentuhan. 

 "Abi menerima salim seluruh tamu, tidak membedakan lelaki atau perempuan," ujar salah seorang Ustadz yang mendampingi dan mengatur ritme salim antara laki-laki dan perempuan. 

 Menumbuhkan kebahagiaan, para tamu merasa di 'uwong' kan sebagaimana motto yang selalu diucapkan. Nyenengno uwong, Nguwongno Uwong. 

 "Alhamdulillah bisa ketemu abi, bisa salim. Semoga dapat doa dan berkah," tutur Anis salah satu undangan perempuan. 

 Berlangsung dengan dibagi area yang memisahkan laki-laki dan perempuan acara juga dibagi 2 sesi. Yakni sebelum duhur dan sesudah asar. Jeda apabila waktu sholat tiba. 

 Tamu undangan berasal dari berbagai penjuru Indonesia mengingat santri abi juga berasal dari daerah-daerah di seluruh Indonesia bahkan luar negeri seperti Malaysia, Thailand pun Kamboja. 
 Hujan sore mewarnai, meski demikian undangan terus berdatangan tak hirau derasnya air yang turun dari langit. Hingga berita ini diturunkan undangan masih mengular. Ans
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ribuan Orang Bahagia Bisa Bertatap Muka dengan KH Ikhyak Ulumuddin Pengasuh Pesantren Nurul Kharomain Kharomain Pujon

Trending Now