JATIMSATUNEWS.COM: Minggu, 5 November 2023 Kantor Pimpinan Ranting (PR) NU Desa Sawahan menjadi saksi dari kehangatan Pertemuan Triwulan Koordinator Kecamatan (KorCam) Amstirdam IPNU IPPNU Turen, Dampit, Tirtoyudo, dan Ampelgading. Acara yang dimulai pada pukul 12.00 WIB ini dihadiri oleh lebih dari 50 peserta dari setiap Pimpinan Anak Cabang IPNU IPPNU Korcam Amstirdam.
Salah satu sorotan utama dari pertemuan ini adalah kehadiran langsung Ketua terpilih PC IPNU Kabupaten Malang masa khidmat 2023-2025, yang turut memeriahkan acara dengan semangatnya. Dalam suasana yang penuh semangat dan kebersamaan, para peserta membahas berbagai isu terkini yang relevan dengan kegiatan dan visi IPNU IPPNU di wilayah tersebut.
Tidak hanya diskusi, pertemuan ini juga diramaikan oleh beragam penampilan seni dan budaya. Band suluk membawakan musik yang merdu, sementara tari Saman memukau penonton dengan gerakan yang indah dan energik. Acara semakin hidup dengan teater yang dibawakan oleh rekan dan rekanita PAC IPNU IPPNU Turen, memberikan nuansa seni dan kebudayaan yang kental.
Ketua PC IPNU Kabupaten Malang, dalam sambutannya, mengapresiasi semangat dan antusiasme para peserta. "kegiatan ini merupakan kegiatan pertama saya yang saya hadiri, turun langsung. korcam Amstirdam adalah salah satu korcam tersolid yang ada di kab. malang, semoga korcam-korcam yang lain dapat meniru serta mencontoh korcam Amstirdam, agar lebih baik dan berkembang." ujar Ketua PC IPNU Kabupaten Malang.
Pertemuan Triwulan Koordinator Kecamatan ini tidak hanya menjadi ajang diskusi dan interaksi antaranggota IPNU IPPNU, tetapi juga merupakan wadah untuk memperkuat persatuan dan kesatuan dalam menjalankan misi keorganisasian. Semangat kebersamaan dan budaya lokal yang kental menjadi modal utama bagi IPNU IPPNU Malang untuk terus berkarya dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan bangsa.
Pewarta : Eril Fajar Rossando