Kanjuruhan Culture Carnival, Tari Jathilan SDN 3 Pujon Lor Tampil Memukau di Hadapan Bupati Malang

Admin JSN
27 November 2023 | 08.25 WIB Last Updated 2023-11-27T02:42:19Z
Penari Jathilan dari SDN 3 Pujol Lor usai tampil .

MALANG | JATIMSATUNEWS.COM: Memperingati Hari Guru Nasinonal sekaligus Hari Jadi Kabupaten Malang, Pemerintah Daerah Kabupaten Malang mengadakan KCC, kanjuruhan Culture Carnival. 

Rangkaian kegiatan dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Malang (Harjakama) ke-1263 kali diikuti 33 kecamatan, dan OPD Pemkab Malang.

Menarik pada pening ceremony adalah penampilan tari Jathilan. Dibawakan rancak oleh puluhan penari, tari asal Ponorogo itu memukau penonton. Di hadapan Bupati Malang dan pejabat penuh semangat para siswa usia melenggok gemulai. 

"Saya berangkat subuh menuju Kanjuruhan, persiapan matang kami lakukan jauh hari sesudah ditunjuk untuk ikut tampil. Alhamdulillah anak anak semangat, tak ada capek sama sekali. Bahkan usai tampil masih mengikuti acara sampai selesai, " tutur Kepala Sekolah SDN 3 Pujon Lor yang ikut mendampingi anak didiknya tampil di hadapan bupati Malang Sanusi.

Di belakang penari jathilan berbaris seluruh camat dan guru-guru Kabupaten Malang yang ikut acara ceremonial. Menumbuhkan haru sekaligus trenyuh pada Kepala Sekolah Titik. 

" Saya merasa trenyuh dan sangat bahagia karena menjadi satu-satunya SD se Kabupaten Malang yang terpilih di opening KCC. Terus terang kami bangga dengan kemampuan siswa kami," imbuh KS Titik. 

Dalam kesempatan memberi sambutan, Bupati Malang HM Sanusi sendiri tentang KCC, menyebut bahwa merupakan moment menampilkan seluruh potensi kebudayaan dan kesenian di Kabupaten Malang.

Harjakama ke-1263 diikuti oleh 33 kecamatan, bisa menampilkan keunikan dan sejarah wilayah dengan para tokoh pejuangnya.

Selain itu, di KCC ini Pemkab Malang mempromosikan batik Garudeya sebagai batik asli Kabupaten Malang.

Rencananya, Pemkab Malang akan mengajukan KCC menjadi agenda wisata dan event nasional.

Hadir di KCC kali ini, Wakil Bupati Malang Didik Gatot Subroto, Ketua DPRD Darmadi, Pj Sekretaris Daerah Nurman Ramdansyah, OPD, Camat, ketua dan Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Malang dan Muspika Kepanjen. Ans

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kanjuruhan Culture Carnival, Tari Jathilan SDN 3 Pujon Lor Tampil Memukau di Hadapan Bupati Malang

Trending Now