Pembuatan Eco Enzyme, Cairan Serbaguna dari Sampah Organik Masyarakat Desa Galengdowo, Kecamatan Wonosalam, Jombang 

Admin JSN
02 Oktober 2023 | 12.27 WIB Last Updated 2023-10-02T05:42:50Z
(Dok : Pembuatan  Eco Enzyme)


JOMBANG | JATIMSATUNEWS.COM: Sampah telah menjadi permasalahan serius di masyrakat karena jumlahnya yang semakin hari semakin meningkat dengan bertambahnya jumlah penduduk. Apabila tidak dilakukan Upaya pengurangan sampah, jumlah timbulan sampah di TPA akan semakin bertambah. Kurangnya kesadaran dari Masyarakat untuk melakukan pengolahan sampah mulai skala rumah tangga akan semakin memperburuk keadaan dan akan memperbesar jumlah sampah yang dihasilkan. Pembuatan Eco Enzyme sebagai cairan multi manfaat yang terbuat dari sampah organik Masyarakat Desa Galengdowo, Kecamatan Wonosalam, Jombang. 

Hal ini merupakan salah satu program kerja yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN Kelompok 2 Bina Desa 2023 UPN “Veteran” Jatim Program Studi Teknik Kimia yaitu M. Arrizan Novan Tahta A., Wiwin Nopiyanti, Putri Dwi Rahayu, Bintang Bayu C., Dwi Ayu F., Luky Natasha, dan Silvy Indah Safitri yang dibimbing oleh Bapak Ir. Mu’tasim Billah, M.S selaku Dosen Pembimbing Lapang.  

“Cairan Eco Enzyme dapat digunakan sebagai cairan pembersih serbaguna, pupuk tanaman, dan pengusir hama.  Selain itu, residu atau ampas dari pembuatan Eco Enzyme dapat dimanfaatkan sebagai pupuk dan pembersih toilet” Tutur Silvy

“Bahan dan alat yang mudah didaptkan mempermudah Masyarakat mengaplikasikan hal ini di rumah masing-masing, Bahan yang dibutuhkan hanya sampah organik, air, dan gula merah, serta alat yang dibutuhkan hanya sebuah galon bekas. Pembuatan Eco Enzyme dilakukan dengan mencampurkan sampah organik, gula merah, dan air mejadi satu dengan perbandingan 3:1:10, lalu difermentasi kurang lebih selama 20-30 hari. Parameter keberhasilan dari ecoenzyme ini dilihat dari warna cairan yang coklat gelap beraroma asam manis fermentasi yang kuat” sambung Wiwin salah satu anggota KKN Kelompok 2 Bina Desa 2023 UPN “Veteran” Jawa Timur 

Program kerja ini adalah upaya alternatif dalam pengolahan limbah rumah tangga yang mampu meminimalisir penumpukan sampah yang ada di Masyarakat. Dalam kegiatan tersebut, para mahasiswa KKN Bina Desa UPN Veteran Jatim mengajak masyarakat desa Galengdowo untuk memanfaatkan sampah organik dari limbah rumah tangga untuk dijadikan inovasi baru berupa Eco Enzyme yang memiliki berbagai manfaat seperti, cairan pembersih serbaguna, pupuk tamanan, pengusir hama di Desa Galengdowo, Kecamatan Wonosalam, Jombang.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pembuatan Eco Enzyme, Cairan Serbaguna dari Sampah Organik Masyarakat Desa Galengdowo, Kecamatan Wonosalam, Jombang 

Trending Now