Kabar Duka Nahdliyin, Rois Syuriah Pasuruan KH.Muzakki Birrul Alim Berpulang

21 Oktober 2023 | 19.56 WIB Last Updated 2023-11-28T12:13:14Z



PASURUAN | JATIMSATUNEWS.COM: Innalilahi, Ulama sekaligus Pengasuh Pondok Pesantren Hidayatullah Tampung, Gondang wetan, Juga Rais Syuriah PCNU Kabupaten Pasuruan. KH Muzakki Birrul Alim wafat pada hari Jumat (20/10/23) malam, pada pukul 20.45 WIB.Di Rumah Sakit Daerah (RSUD) Bangil kabupaten Pasuruan.

Kabar Meninggalnya KH.Muzakki Birul Alim ini cepat sekali beredar luas terutama di WhatsApp hingga media sosial seperti Instagram dan Twitter.

Dalam Informasi di pesan WA (WhatsApp) para keluarga NU mengajak untuk mendoakan almarhum untuk kebaikan di sisi Allah SWT.

"Mohon dimaafkan segala kesalahan beliau, dan mohon doanya untuk kebahagiaan dan kemuliaan beliau di Sisi Allah SWT.

"Beliau telah menyempatkan waktunya untuk menghadiri undangan di acara Masa Berakhirnya Jabatan Bupati Kabupaten Pasuruan dan digantikan Dr. Adriyanto, SH, M.Kes, PJ Bupati Pasuruan pada hari Senin (02/10/23) Siang pada pukul 14.30 WIB Digedung DPRD Kabupaten Pasuruan Sekaligus Penutupan Doa," Tuturnya pada Jurnalis JSN.

Selain itu, KH Muzzaki Birrul Alim di kenal sebagai ulama yang humoris dan sangat sabar dalam menyelesaikan permasalahan khususnya bagi Nahdliyin.

"Sampun Sowan ing ngersane panjenengan nipun semoga Husnul Khatimah," ujar Gus Baqir Hidayatullah.

Menurut  kabar yang diterima di Pesan WA (WhatsApp) NU, Jenazah tiba di rumah sekaligus Ponpes Hidayatullah Tampung, Gondang wetan Kabupaten Pasuruan Pukul 22.31 WIB Jenazah di makamkan tepat di sebelah Abahnya yaitu KH Mbah Birrul Alim pada hari Sabtu (21/10/2023) pagi Sekitar pukul 10.00 WIB.




Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kabar Duka Nahdliyin, Rois Syuriah Pasuruan KH.Muzakki Birrul Alim Berpulang

Trending Now