Puskesmas Pujon Re Akreditasi, Semangat Raih Paripurna

Admin JSN
25 Agustus 2023 | 16.43 WIB Last Updated 2023-09-07T05:33:02Z



MALANG | JATIMSATUNEWS.COM
: 25 Agustus 2023 - Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Pujon menjadi pusat perhatian saat Surveyor Re Akreditasi melakukan kunjungan pada tanggal 21, 23, dan 24 Agustus. Endang Sulastri, SKM, MM, bersama dengan dr. Dwi Herlinda Lusi Harini Pujon, mengawasi proses akreditasi ini dengan penuh antusiasme.

Endang Sulastri, SKM, MM, memberikan apresiasi tinggi terhadap semangat dan dedikasi Puskesmas Pujon dalam meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. 

Dia menyatakan, "Saya sangat mengapresiasi semangat Puskesmas Pujon untuk memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik kepada masyarakat."

Tidak hanya Endang Sulastri, Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Malang, Pudji Hadi Prasetyo juga memberikan pujian kepada jajaran Puskesmas Pujon, terutama kepada Kepala Puskesmasnya. Dokter Gigi Angga AN Novita dan seluruh tim di Puskesmas Pujon menerima penghargaan ini dengan rendah hati.

drg. Angga AN Novita, Kepala Puskesmas Pujon, mengucapkan terima kasih kepada para surveyor dan seluruh jajaran Puskesmas Pujon atas dukungan dan kerja keras mereka dalam proses akreditasi ini.

Kegiatan ini mendapatkan dukungan penuh dari Dinas Kesehatan Kabupaten Malang. Hadir mengikuti Surveyor adalah Sekretaris Dinas Kesehatan Pudji Hadi Prasetyo
Ka subag kepegawaian Yoyok Ibnu Hidayat dan Anggota tim TPCB Dinkes dan perwakilan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Malang.

Ovalya Makarova, Kepala Tata Usaha sekaligus ketua akreditasi Puskesmas Pujon, berharap bahwa proses Reakreditasi ini akan memperoleh penilaian paripurna.

Dalam ucapan singkatnya, dia menyatakan,"Harapan kami dari kegiatan Akreditasi ini adalah mendapatkan status Paripurna," cetus Ovalya Makarova  wanita berhijab yang sangat berkomitmen terhadap pelayanan kesehatan masyarakat di Puskesmas Pujon.

Menutup kegiatan, sebuah acara kejutan dipersembahkan oleh jajara Puskesmas Pujon. Burung warna warni dan balon merah putih menjadi pelengkap yang berkesan, terutama bagi surveyor dan tim dinas. Bahkan bagi jajaran Puskesmas Pujon.

Tuntasnya kegiatan Re akreditasi oleh Surveyor menimbulkan kelegaan. Pelepasan balon dan burung diumpamakan lepas segala lelah. Meraih cita-cita setinggi mungkin.  

"Blong," ucap Kusri, karyawan bagian Obat.
"Rasanya Plong," ucap Bidan Yuliana senada.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Puskesmas Pujon Re Akreditasi, Semangat Raih Paripurna

Trending Now