Artikel | JATIMSATUNEWS.COM: Manusia yang sehat dengan kesadaran kemanusiaannya yang normal mampu memenuhi kewajiban-kewajiban kemanusiaannya dengan baik berbeda dengan manusia yang dalam keadaan sakit, bisa jasmani bisa juga rohaninya.
Orang yang dalam keadaan sakit tidak bisa secara maksimal memenuhi kebutuhan hidupnya. Orang-orang yang cacat fisik hanya bisa bekerja sesuai dengan kemampuannya. Demikian pula orang yang cacat mental jauh bisa diharapkan dalam memenuhi kehidupannya sehari-hari dibandingkan dengan mereka yang dalam keadaan normal kondisi mentalnya.
Dalam kesadaran bekerja, hanya orang-orang yang sehat secara fisik dan psikisnya yang bisa menyelenggarakan pekerjaannya dengan baik. Bagaimana dengan orang-orang yang malas bekerja dan hanya menyandarkan dirinya kepada orang lain. Orang-orang seperti ini dapat dimasukkan ke dalam orang-orang yang memiliki kelainan sekalipun fisiknya terlihat sehat tetapi mereka tak punya semangat kerja sama sekali. Mereka butuh bimbingan, penyadaran terus-menerus bahwa hidup haruslah bekerja dalam kehidupan sehari-hari. Jika tidak, semakin hari hidupnya tiadalah guna dan akan selalu banyak mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari. Setiap manusia yang normal ditinjau dari keadaan fisik dan psikisnya selayaknya mampu menyadari diri dan mengambil sikap sebagai manusia yang bermanfaat bagi hidupnya sendiri dan orang lain.
(Ngawi, 31 Juli 2023)