Pot Bunga dari Sabut Kelapa

Admin JSN
06 Juli 2023 | 21.18 WIB Last Updated 2023-07-06T14:19:00Z

 Penulis : Dimas Wahyu Pangestu


POT BUNGA DARI SABUT KELAPA

 ARTIKEL |JATIMSATUNEWS.COM: Sabut kelapa merupakan limbah yang bisa didaur ulang menjadi berbagai macam produk, salah satunya adalah menjadi pot bunga yang berbahan dasar dari sabut kelapa. Selain proses pembuatan dan pendapatan bahan yang mudah, nilai jual pasar juga cukup mahal dan mampu menghasilkan nilai seni yang sangat indah.

Pot dari sabut kelapa merupakan produk yang praktis, selain mudah digunakan, pot dari sabut kelapa merupakan produk yang memiliki bentuk yang unik , sehingga dapat menaikkan nilai dari produk tersebut dengan biaya produksi yang rendah.

  Pot Bunga Sabut Kelapa bisa juga digunakan untuk hiasan di taman maupun di rumah dengan keunikannya sendiri. Pot dari sabut kelapa ini berfungsi sebagai media tumbuh tanaman yang sangat cocok untuk tanaman dalam pot, minus unsur hara, bahkan rekomendasi untuk reklamasi bekas tambang. Sabut kelapa yang dibentuk menjadi pot mempunyai nilai artistic tersendiri serta ramah lingkungan karena berfungsi sebagai hara ketika habis masa pakainya. Pot yang dibuat dari sabut kelapa menyerap air sehingga air lebih merata disekeliling tanaman dan memberikan keleluasaan akar tumbuh kesegala arah oleh sebab itu tanaman dapat menjadi lebih sehat.


Kelebihan dan kekurangan

. Kelebihan

- Biaya produksi yang murah

- Bahan baku yang mudah untuk didapat

- Ramah lingkungan

- Memiliki nilai keunikan yang berbeda dengan pot dari bahan lainnya

- Bisa memaksimalkan pertumbuhan dari tanaman, sabut kelapa akan menyerap air sehingga air lebih merata disekeliling tanaman dan memberikan keleluasaan akar tumbuh kesegala arah dan membyat tanaman dapat menjadi lebih sehat.


Kelemahan

- Dalam waktu dekat , pot sabut kelapa tidak bisa diletakkan di luar ruangan (bersentuhan langsung dengan tanah), dikarenakan jika terkena hujan terus menerus maka akan merusak pot tersebut.

- Kurang cocok untuk akar tanaman yang tidak suka basah karena pot dari sabut kelapa (cocopeat) dapat menahan air lebih lama maka media tanam ini sebaiknya tidak digunakan untuk menanam tanaman dengan perakaran yang tidak menyukai kondisi basah seperti tanaman kol atau brokoli.  



Tujuan dan Manfaat

Tujuan

Pot sabut kelapa merupakan produk yang sangat ramah lingkungan sehingga tidak akan mencemari tanah dan lingkungan sekitar saat dipakai untuk menanam tanaman.

Selain ramah lingkungan harga produksinya juga sangat murah namun bisa menghasilkan keuntungan yang cukup tinggi dibandingkan dengan harga produksinya ini berguna untuk menekan biaya produksi.

Yang terakhir pot sabut kelapa merupakan seni yang unik sehingga bisa memperindah lingkungan sekitar dan menambah nilai di lingkungan sekitar pula.


Manfaat

Pot dari sabut kelapa merupakan produk yang praktis, selain mudah digunakan, dengan biaya produksi yang rendah. Pot Bunga Sabut Kelapa bisa juga digunakan untuk hiasan di taman maupun di rumah dengan keunikannya sendiri. Pot dari sabut kelapa ini berfungsi sebagai media tumbuh tanaman yang sangat cocok untuk tanaman dalam pot, minus unsur hara, bahkan rekomendasi untuk reklamasi bekas tambang. Sabut kelapa yang dibentuk menjadi pot mempunyai nilai artistic tersendiri serta ramah lingkungan karena berfungsi sebagai hara ketika habis masa pakainya. Pot yang dibuat dari sabut kelapa menyerap air sehingga air lebih merata disekeliling tanaman dan memberikan keleluasaan akar tumbuh kesegala arah oleh sebab itu tanaman dapat menjadi lebih sehat.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pot Bunga dari Sabut Kelapa

Trending Now