Pawai Oncor Warga Surabaya Sambut Tahun Baru Islam 1445H

Admin JSN
19 Juli 2023 | 14.12 WIB Last Updated 2023-07-19T07:12:32Z

SURABAYA | JATIMSATUNEWS.COM: Malam 1 muharram atau di peringati sebagai tahun baru islam. Tahun ini 1445H di daerah Kelurahan Penjaringansari, kota Surabaya sangat ramai di banjiri warga. Warga antusias menyambut perayaan tahun baru islam 1445H dengan pawai oncor dengan serentak dan lirih melantunkan sholawat nabi kepada Nabi Muhammad SAW. Tidak hanya itu, warga serentak membaca tablig, takbir dan adzan di beberapa titik-titik jalan, seperti perempatan jalan, tikungan jalan dan pertigaan jalan.

Warga dengan memakai busana serba putih-putih ini, mendapatkan pujian yang bagus dari orang-orang pendatang. Karena mayoritas kegiatan pawai dalam rangka menyambut tahun baru islam ini adalah warga kelurahan penjaringan sari, kota Surabaya.

Rini selaku warga yang berpartisipasi dalam kegiatan pawai tersebut menyampikan bahwa kegiatan pawai ini, di lakukan rutin setiap satu tahun sekali untuk menyambut tahun baru islam atau tahun baru hijriyah. Rini juga menyampaikan bahwa rangkaian kegiatan ini meliputi, pawai dengan berjalan-jalan menelusuri sepanjang jalan kelurahan penjaringansari, bermunajad, bersholawat dan berdoa, serta setiap masing-masing rt dan rw juga melaksanakan kegiatan bersamaan seperti tausiah, dan berdoa di balai rw. 

Namun beberapa dua tahun lalu sejak pandemic covid19. Kegiatan pawai ini justru tidak diadakan, dan hanya di adakan terbatas yang di lakukan di sejumlah rt/rw setempat saja. Sesuai dengan protokol dan peraturan kegiatan acara kala itu. Semenjak 2 tahun yang di tunda. Tahun 1445H tahun ini, antusias dan ke relaan warga mengikuti kegiatan ini sangat memuaskan, bahkan ada sejumlah polisi, banser dan bapak-bapak pengaman lainnya yang turut membantu menertibkan jalan lalu lintas nya. Puncak kegiatan tersebut hingga pukul 10.36 WIB dengan petasan kembang api yang megah di lagit-lagit yang mendung tersebut.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pawai Oncor Warga Surabaya Sambut Tahun Baru Islam 1445H

Trending Now