ads H Makhrus

 

Pasang iklan disini

 


KESEHATAN ADALAH RAHMAT YANG BISA DIUSAHAKAN

27 Juli 2023 | 19.43 WIB Last Updated 2023-07-27T12:44:35Z


ARTIKEL | JATIMSATUNEWS.COM:

Kesehatan adalah rahmat atau karunia Tuhan kepada manusia yang bisa diusahakan. Artinya kesehatan tidak hanya bersifat statis, sudah ada kemudian tinggal menjaga saja tetapi kesehatan bisa dibuat, diusahakan agar kesehatan seseorang sungguh menjadi milik kita. Olahraga, makan dan minum bergizi dan mengandung mineral serta vitamin, bersikap positif, mencintai kebaikan dan kebenaran, batin yang tenang dan lain sebagainya telah dipercaya bisa membuat dan membantu pengusahaan dan penyelenggaraan derajat kesehatan seseorang baik fisik maupun psikisnya. 

Orang yang sedang menderita sakit, sedikit banyak juga harus mematuhi penyelenggaraan ilmu kesehatan. Misalnya seseorang yang sedang menderita sakit dianjurkan makan ini dan itu beserta apa-apa yang tidak dianjurkan bahkan dilarang untuk dikonsumsi karena bisa memperparah sakit yang sedang dideritanya. Jika saran dan nasihat-nasihat secara medis sudah tidak dipatuhi lagi mesti saja akan memperlambat proses penyembuhan dan pemulihan kesehatan bagi seseorang yang sedang menderita sakit. 

Hidup dengan cara-cara tertentu dan makan makanan tertentu pula yang tidak merugikan kesehatan diri sendiri sangatlah dianjurkan. Penyelewengan terhadap anjuran maupun pantangan secara medis bagi seseorang yang sedang menderita suatu penyakit tertentu akan memperburuk keadaan dan memperparah sakitnya. 

Dari cara-cara tersebut diketahui bahwa sesungguhnya kesehatan seseorang bisa diusahakan dan dibuat. Dalam hidup kita selalu demikian. Siapakah yang peduli terhadap kesehatan seseorang jika bukan orang yang bersangkutan itu sendiri. Hidup semaksimal mungkin mengusahakan derajat kesehatan sendiri jika ingin bisa beraktivitas dan melakukan kegiatan kerja dengan baik tanpa terganggu oleh rasa sakit. 

Kembali kita ingat bahwa hakikat manusia sebagai makhluk jasmani-rohani, daya-daya kerohanian manusia juga harus pula diusahakan kesehatannya. Sehat secara rohani suatu contoh pikiran tidak diliputi oleh kemelekatan dan harus dibebaskan dari rasa takut, khawatir yang bisa menjadi sumber penyakit psikis seseorang dan juga bisa berakibat melemahkan daya tahan seseorang secara fisik, badani. Jika sudah demikian, manusia akan sehat jasmani-rohaninya, hidupnya merasa nyaman, tentram, dan damai sejahtera. 

Di dalam hidup banyak pilihan. Sehubungan dengan kesehatan manusia, ia dihadapkan pada dua hal yang saling berlawanan dan manusia harus memilih satu di antaranya. Pilih damai atau konflik, sehat apa sakit. Memilih yang baik dan benar bukan yang jahat dan salah terbukti menenangkan batin dan jiwa seseorang yang memiliki pengaruh yang luar biasa terhadap penyelenggaraan dan pengusahaan derajat kesehatannya lahir dan batin, jasmani-rohaninya. Seseorang mesti mencintai hidupnya, satu di antaranya adalah memelihara dan mengusahakan kesehatannya. (ans)


(Ngawi, 27 Juli 2023)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • KESEHATAN ADALAH RAHMAT YANG BISA DIUSAHAKAN

Trending Now