Duduk Bareng Kakak Kandung Gus Baha', H. Makhrus Sholeh Dipuji KH. Shampton sebagai Sosok Sakhi

Admin JSN
06 Juli 2023 | 05.41 WIB Last Updated 2023-07-05T22:44:10Z

Duduk Bareng KH Mahasin (Kakak Kandung Gus Baha'), H. Makhrus Sholeh Dipuji KH. Shampton sebagai Sosok Sakhi

MALANG | JATIMSATUNEWS.COM: KH. Shampton atau biasa disebut Gus Shampton memberikan apresiasi khusus atas kedermawanan H. Makhrus Sholeh yang ringan bagi-bagi voucher pada para penghafal Quran terbaik Ma'had Madany MTsN 1 kota Malang 1 beberapa waktu lalu. 

Bertemu muka dalam acara Purnawiyata MTsN 1 Kota Malang pada tanggal 21 Juni 2023 lalu, Gus Shampton diundang sebagai Kepala Kantor Kemenag Kota Malang. Berkesempatan duduk bareng satu kursi dengan KH. Mahasin (Kakak Kandung Gus Baha')  secara khusus Gus Shampton menyebut H. Makhrus Sholeh  sebagai sosok yang dermawan, atau dalam bahasa Arab disebut sebagai "sakhi", yang merupakan sebutan untuk seorang anak laki-laki yang memiliki jiwa mulia dermawan. 

Dalam hal ini menurutnya H. Makhrus adalah sosok santri pengurus NU muda yang sakhi.

"Mas Mahrus adalah sosok santri pengurus NU muda yang sakhi, punya konsen dalam pemberdayaan umat," ujar Gus Shampton dengan tegas.

Gus Shampton juga menambahkan penjelasan mengenai sponsor voucher yang diberikan oleh H. Makhrus Sholeh kepada para santri Ma'had Madany yang sedang menghafal Al-Qur'an. Menurutnya, tindakan tersebut merupakan bentuk kepedulian yang luar biasa dari H. Makhrus Sholeh.

"Voucher untuk para penghafal Al-Qur'an yang terbaik adalah bukti nyata kecintaannya pada Al-Qur'an," ungkap Gus Shampton dalam wawancara dengan JatimSatuNews. 

Kehadiran H. Makhrus Sholeh sebagai sosok yang penuh perhatian dan kepedulian terhadap umat, khususnya dalam bidang pendidikan dan keagamaan, memberikan inspirasi dan teladan bagi generasi muda.

 Harapan disampaikan Gus Shampton semoga kebaikan yang dilakukan oleh H. Makhrus Sholeh dapat terus memberikan manfaat dan berdampak positif bagi masyarakat Kota Malang dan sekitarnya. Ans

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Duduk Bareng Kakak Kandung Gus Baha', H. Makhrus Sholeh Dipuji KH. Shampton sebagai Sosok Sakhi

Trending Now