Di Perkara Angka

26 Juli 2023 | 05.11 WIB Last Updated 2023-07-25T22:11:57Z


ARTIKEL | JATIMSATUNEWS.COM:

Semua perkara di dunia ini berperkara dengan angka

Tiada satu orang pernah menjadi dirinya tanpa mencoba menjadi jati lainnya

Kumpulan dengkur dalam tidur kedua hanya untuk memastikan mimpi masih bersambung

Mengapa di mana... Ketakutan melebihi rumah mewah yang mengelabuhi urutan angkanya, sampai gagu menyebutnya

Konon nama rindu, sayup sendu, fasih, tak pantas terlupa

Seharian tak jera berkali memanggil

Sayapnya menggemuruhi sukma, mengawang menggenapi indra

Bergayut menapis tujuh warna samudra, melintas benua, gemugus bintang, dan tentu… langit!

Orang-orang menjadi banyak, angka-angka tetap tertulis dan melampaui banyak itu sendiri

Kurang satu hal pun akan menjadi tak sempurna, dan salah arah pandang berarti mengecilkannya

Kesalahan dan kepuraan, adalah sejoli yang lurus, mbulet, saling berbagi kesempurnaan

Atas nama ada dan tiada

Lalu di mana aku...

Melengkapi manusia khilaf dan alpa: sejak jam 9 hilang mematung lupa, berhitung hingga terhenti pada 19

Hari ini dan hari lainnya, hanyalah rindu melawan logika, melampaui gejolak jiwa

Masih kurangkah rahasia yang kukumpulkan, jika ujung waktu adalah akhir sekaligus mula


Diperkara Angka

Malang, 25 Juli 2023

Eni Wahyuni, S.Pd., M.Pd.

Guru Bahasa Indonesia

MAN 2 Kota Malang

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Di Perkara Angka

Trending Now