1000 Pelaku UMKM Hadiri Pesta Ngopi Bareng Kang Marhaen
NGANJUK | JATIMSATUNEWS.COM: Jum'at, 23 Juni 2023 adalah hari kebahagiaan masyarakat Nganjuk, pasalnya, hari itu digelar pesta Hari Ulang Tahun UMKM Nganjuk yang perdana, dan belum pernah ada sebelumnya. Berita ini disambut gegap gempita oleh para pelaku UMKM di seluruh pelosok Kota Angin tersebut.
Tak tanggung-tanggung, Bupati Marhaen Djumadi menggelar acara spektakuler, yaitu Ngopi Bareng Kang Marhaen, jalan santai dengan hadiah utama dua sepeda motor dan bazar UMKM dari seluruh kecamatan yang ada di Kota Nganjuk. Tumpeng dari berbagai produk UMKM dan hasil bumi dari masing-masing kecamatan pun menghias di setiap sudut pendopo.
Undangan tertulis yang disebar melalui instansi pemerintahan dan juga media sosial, berhasil menggerakkan ribuan pengusaha berskala kecil dan menengah untuk menghadiri pendopo kabupaten.
Seribu lebih pelaku UMKM yang hadir memenuhi Pendopo Kabupaten sangat antusias menyimak materi yang disampaikan oleh Cuk Widiyanto, Kepala Dinas Koperasi Mikro, dan para sponsor yang memiliki peran penting bagi perkembangan dan kemajuan UMKM.b
Dalam sambutan Kadin Cuk berharap seluruh produk UMKM Nganjuk sesegera mungkin menyelesaikan kelengkapan izin mulai dari Nomor Izin Berusaha (NIB), dan sertifikat Perizinan Industri Rumah Tangga (PIRT) sebagaimana disebutkan dalam Peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Nomor 22 Tahun 2018 tentang pedoman pemberian sertifikat Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT).
Selanjutnya dijelaskan bahwa untuk mendapatkan kelengkapan sertifikat halal tetap ada kemudahan serta pendampingan dari pihak dinas koperasi.
Acara Ngopi Bareng Kang Marhaen, Kabupaten Nganjuk juga menghadirkan motivator keren di bidang UMKM, yaitu Ganjar Pranowo.
"Manfaatkan teknologi Marketplace untuk pemasaran, agar produk kita bisa menjangkau pasaran baik lokal maupun luar negri," pesan Gubernur Jawa Tengah di sela-sela materinya tentang marketing.
"Jadi, jangan sungkan-sungkan untuk belajar pada yang muda-muda. Jadikan mereka sebagai sumber trendsetter," lanjut beliau.
Ganjar Pranowo juga menyampaikan bahwa kalangan muda sering memunculkan ide-ide baru yang mempengaruhi produk UMKM. Meski hanya sesaat, kehadirannya cukup membakar semangat para pelaku UMKM agar terus berkarya dengan bahagia.
Suasana pendopo semakin bertambah meriah saat para tamu undangan disuguhkan hiburan dan berbagai door price dari Mega Elektronik Nganjuk. Mulai kipas angin, seterika, dan barang elektronik lainnya. Hadiah dua sepeda persembahan dari PT Telkom Indonesia Tbk juga turut memeriahkan acara.
Selepas acara Ngopi Bareng, Kang Marhaen dan Kepala Dinas Koperasi Mikro bersama jajaran staf pemerintahan mengunjungi stand bazar UMKM se-kabupaten di Alon-alon Nganjuk.
Berbagai produk, mulai makanan basah, makanan kering, berbagai olahan krecek dari buah dan sayur produk KWT Damai Sejahtera, jamu herbal, craft, batik, dan banyak lagi produk asli Nganjuk berjajar rapi mempercantik stand bazar dengan keunggulan masing-masing.
"Saya harapkan, produk UMKM jangan hanya dipasarkan secara lokal, kalau bisa sampai ekspor," ucap Kepala Dinas Koperasi Mikro saat mengunjungi stand bazar Kecamatan Prambon.
Bazar UMKM digelar selama tiga hari mulai tanggal 23, 24, sampai 25 Juni. Dari pesta perdana ini diharapkan UMKM ke depan mampu bersolek, menghadapi gempuran produk instan yang menggiurkan.
Menurut Kadinkop, ke depan harusnya UMKM lebih mampu memenuhi kebutuhan masyarakat, mampu memenuhi kebutuhan masyarakat, berkembang tangguh dan mandiri menciptakan lapangan kerja sendiri. Mampu pula meningkatkan minat para pelaku UMKM untuk lebih berinovasi mengikuti perkembangan teknologi, demi menunjang pebisnis skala kecil dan menengah hingga mampu menembus pasaran di luar negeri.
"Tetap semangat, terus berkarya, jangan lupa bahagia. Nganjuk, bangkit! UMKM maju, sejahtera!" ucap Kadin menutup sambutan dengan yel yel. (Dian Hariani)