Situasi Technical Meeting di Aula B3 Universitas Negeri Malang |
Sedangkan pada Cabang Olahraga Eksbisi dan Orienteering akan dilaksanakan pada 30 Mei 2023, jadwal mundur 2 hari karena ada acara wisuda yang dilaksanakan di UM, sehingga Technical Meeting dapat dilaksanakan pada 29 Mei 2023 pukul 18.30-20.00 di Aula Gedung B3 (Fakultas Kedokteran) Universitas Negeri Malang. Disela-sela sambutanya Joko yang juga sebagai Pembina Orienteering Jawa Timur menyampaikan tujuan diadakannya FORDA adalah selain untuk mempertahankan kearifan lokal budaya masyarakat yaitu untuk mencari perwakilan Atlit terbaik untuk ajang PORNAS sehingga pada tahun 2024 bisa bertanding di PON, selain itu Joko juga berpesan agar bermain sportif, tidak merusak fasilitas milik UM. Panitia juga telah bersiap bila ada atlit yang mengalami kecelakaan atau cidera akan langsung dibawa ke RSUD. Kegiatan besok akan dimulai pukul 07.00 pagi hari.
“Tujuan dari FORDA ini agar terlaksananya orienteering dengan tujuan mencari perwakilan kabupaten/ kota untuk PORNAS, lalu Tahun 2024 bisa tanding di PON. Utamakan sportifitas, selamat bertading besok pagi, dilarang merusak apapun, seperti tana,an, dll selama masa pertandingan, karena menumpang di UM. Jika terjadi kecelakaan akan dibawa ke RSUD”. Tandas Joko.
Dalam 3 Cabor labirin, Orienteering dan Eksbisi sebanyak 20 mahasiswa yang tergabung pada Tim Reaksi Cepat Cakrawala Universitas Negeri Malang (TRCC UM) diminta bersinergi membantu panitia dalam mensukseskan acara FORDA I JATIM 2023, Melalui Surat Kerjasama No. 01/SK/FONI-KOTA-MALANG/V/2023 yang tertandatangani oleh Ketua Umum FONI A Zaki Mubaraq.
Nama-nama TRCC UM yang terlibat :
1. Dhimas Brian Nur Faizal
2. Eko Rudianto
3. Muhammad Dany Aliffudin
4. Evita Aprillyanda Prayoga
5. Alfiya Lailatul Zannah
6. Muhammad Kahfi Maulana Anggara
7. Aziz Alifian Nur Farhan
8. Lastika Febriyanti
9. Muhammad Yanuar A
10. Novandi N.
11.Chasbi Adhimi Sulton
12. Muhammad Ridho I.
13. Deaseptia Nirmala K
14. Dito Agustino Putra Utama
15. Asiyah Muhammad
16. Nur Hamid Abdissalam
17. Vinardi Nur Risqi
18. Bilqis Hikmatus Sa'adiyah
19. Moch. Joni Agustino
20. Rudy Calvin
21. Andini Rustan