Polri dan TNI di Ngawi Lakukan Pendampingan dan Pengamanan FKP

Admin JSN
09 Mei 2023 | 12.11 WIB Last Updated 2023-05-09T05:11:58Z


NGAWI | JATIMSATUNEWS.COM: Demi mendukung upaya pemerintah membangun data kependudukan tunggal atau satu data, maka Polri bersama TNI bersinergi dalam melakukan pendampingan dan pengamanan Registrasi Sosial Ekonomi atau Regsosek dalam kegiatan FKP (Forum Konsultasi Publik) 

Kapolres Ngawi AKBP Dwiasi Wiyatputera, S.H., S.I.K., M.H., melalui Plt Kasi Humas Iptu Dian mengatakan bahwa pengamanan Regsosek dilaksanakan dengan bersinergi antara TNI Polri agar kegiatan berjalan dengan lancar.

"Pendampingan dan pengamanan  Regsosek dilaksanakan oleh TNI Polri sebagai bentuk sinergitas, agar kegiatan berjalan lancar dan aman," kata Dian, pada Selasa (9/5/2023)

Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkantibmas dari Polsubsektor Kasreman yang bersinergi dengan Babinsa dari Posramil Kasreman dalam kegiatan pengamanan Regsosek di kantor Desa Tawun Kecamatan Kasreman, pada Selasa (9/5/2023) yang dimulai sejak pukul 08.00 WIB 

Menurut keterangan Kapolsubsektor Kasreman Ipda Harly bahwa pemutahiran data yang dilaksanakan oleh BPS (Badan Pusat Statistik) Kabupaten Ngawi ini sebagai sensus Regsosek yang bertujuan untuk menyediakan basis data seluruh penduduk yang terdiri atas profil, kondisi sosial, ekonomi, dan tingkat kesejahteraan.

"Aipda Bambang dan Serka Sudiono  yang melaksanakan pendampingan dan pengamanan kegiatan Regsosek di kantor Desa Tawun hari ini, sebagai bentuk sinergitas TNI Polri," ujar Harly 

Sebagai informasi bahwa pendampingan dan pengamanan yang dilakukan Bhabinkamtibmas (Polri) dan Babinsa (TNI) dalam kegiatan FKP (Forum Konsultasi Publik) dengan Ketua RT adalah sebagai pendataan awal Registrasi Sosial Ekonomi ( REGSOSEK) dari BPS Ngawi. 
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polri dan TNI di Ngawi Lakukan Pendampingan dan Pengamanan FKP

Trending Now