SAMPANG I JATIMSATUNEWS.COM: Bertempat di Rumah Makan Sultan tepatnya di Jalan Trunojoyo (Depan Polsek Kota) Kelurahan Banyuanyar, Kabupaten Sampang, Komunitas Jurnalis Jawa Timur (KJJT) Kabupaten Sampang menyantuni anak yatim piatu dan Dhuafa sekaligus buka bersama, Kamis 20/04/2022
Ketua KJJT Bambang Gunawan yang biasa dipanggil (BBG) ini menyatakan mari ambil bagian pahala amal jariyah yang terus mengalir untuk menemani kita hingga akhirat kelak.
Tidak hanya mendapatkan santunan berupa uang saku dan kebutuhan pokok, namun di Bulan Ramadhan ini KJJT Sampang membina anak yatim dan ibu janda secara intensif dalam ilmu agama.
"Sekecil apapun yang kita berikan sangatlah berarti dan bermanfaat untuk mereka yang membutuhkan," ungkap BBG
“Semoga amal Ibadah dapat dilipat gandakan. Mari kita terus berkolaborasi dan bergandengan tangan untuk kepentingan masyarakat dan kemajuan bersama Kabupaten Sampang Sehingga Selogan Sampang Hebat Bermartabat tidak hanya di Mulut Saja,” ajak (BBG)
Sementara sekjen KJJT kabupaten Sampang HOIRI berharap kegiatan positif komunitas jurnalis jawatimur bisa berlanjut dan tetap berkelanjutan di Kabupaten Sampang ini.
"Meski sederhana dan digelar apa adanya kegiatan akhir KJJT Sampang diharapkan bisa memberi dampak edukasi sosial kepada semua anggota agar lebih meningkatkan nilai nilai kepedulian terhadap sesama sehingga kedepan KJJT bisa menjadi mitra masyarakat yang lebih baik lagi," tambah Pemuda yang akrab disapa Choiy.
(Fach)